Berita

LPEI Harus Jadi Otak Membangun Ekspor Indonesia

Kastara.ID, Jakarta – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menegaskan bahwa Lembaga Penjaminan Ekspor Indonesia (LPEI) yang merupakan kepanjangan tangan dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) harus mampu mengoptimalkan asetnya untuk mencapai tujuan yang diamanatkan, yaitu meningkatkan ekspor Indonesia. Hal itu disampaikannya saat meresmikan kantor baru LPEI di Prosperity Tower SCBD, Selasa (12/2).

“LPEI harus menjadi otak dalam berbicara strategi untuk membangun ekspor Indonesia,” pesan Menkeu kepada para pegawai LPEI.

Lebih lanjut, Menkeu mengatakan, LPEI dibangun dengan ambisi yang besar. Ia pun berharap seluruh jajaran pegawai LPEI juga memiliki ambisi yang besar. Oleh karena itu, Menkeu meminta agar LPEI membuat divisi penelitian, dan pengembangan (litbang) untuk mempelajari perkembangan ekspor di luar negeri. Hal ini perlu dilakukan karena LPEI juga harus mampu mengembangkan ekspor-ekspor baru dan memunculkan eksportir-eksportir baru.

“Saya senang tadi lihat ada display barang-barang dari eksportir baru. Itu indikator sukses. LPEI tidak hanya bekerja di hilir mencari eksportir yang matang,” ungkapnya setelah melihat salah satu lantai yang rencananya akan dijadikan Kantor Bersama Eksportir.

Pada kesempatan itu, Menkeu juga turut menyaksikan penandatanganan Kontrak Kinerja LPEI bersama Kementerian Keuangan. Ia berpesan agar para pimpinan harus dapat memberi semangat agar seluruh pegawai dapat terus meningkatkan kinerja.

“Jaga semangat dan kebahagian Anda saat bekerja. Itu penting. Tapi saya ingin Anda me-renew misi Anda. Connect dengan misi Anda dan jadikan itu sebagai api semangat untuk menjalankan misi ekspor Indonesia yang semakin kuat dan jaya,” tutupnya. (mar)

Leave a Comment

Recent Posts

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…

Partai NasDem Mendukung Imam Budi Hartono Maju Menjadi wali kota Depok

Kastara.Id,Depok - Ketua DPD Partai NasDem Kota Depok memberikan sinyal koalisi jelang pemilihan kepala daerah…

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…

Idris – Imam Sabet Penghargaan DPD PKS Terbanyak Raih Kursi DPRD Se Jabar

Kastara.Id,Bandung  - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat (Jabar) memberikan penghargaan ke DPD PKS…

Bisa Menambah Koleksi Buku Untuk Pengunjung Perpustakaan Umum

kastara.Id,Depok -  Dinas Pendidikan (Disdik) menyerahkan ratusan buku, karya satuan pendidikan dari mulai Taman Kanak-Kanak…