Headline

25 Ribu Komcad Jadi Target Prabowo Tahun Ini

Kastara.ID, Jakarta – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menargetkan 25 ribu tentara dari Komponen Cadangan (Komcad) akan terbentuk tahun ini untuk membantu Mabes TNI. Hal tersebut dengan asumsi setiap Batalyon menghasilkan 400 hingga 500 tentara Komponen Cadangan.

“Komcad targetnya itu 35 batalyon, jadi kita harap tahun ini bisa akselerasi bisa sampai 25 ribu Komcad,” kata Juru Bicara Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Publik dan Hubungan Antar Lembaga Dahnil Anzar Simanjuntak, Jumat (12/3).

Sementara untuk tahun-tahun ke depan, pihaknya akan menghitung ulang keperluan tentara cadangan dari setiap matra TNI. Sebab kata Dahnil, penambahan komponen cadangan ini bergantung pada kebutuhan dari masing-masing matra, yakni dari TNI AD, TNI AL, dan TNI AU.

Selain itu, Dahnil juga menyebut saat ini Kementerian Pertahanan telah mulai melakukan proses sosialisasi terkait program Komponen Cadangan di beberapa wilayah di Indonesia.

Pihaknya juga menargetkan dalam beberapa bulan ke depan proses rekruitmen Komponen Cadangan ini bisa segera dibuka. “Mungkin beberapa bulan ke depan bisa melakukan proses rekruitmen,” katanya.

Dahnil menyebut proses rekruitmen juga akan dilakukan di Koramil setempat. Siapa saja yang bersedia mendaftar program Komcad dari Kemhan dipersilakan mendatangi Koramil di wilayahnya masing-masing.

“Jadi anak pemuda Muhammadiyah, teman-teman mahasiswa, dosen yang masih muda silakan bisa ikut, kan bagus tiga bulan Anda punya keahlian militer, Anda punya kemampuan, kesamaptaan dan sebagainya itu akan sangat membantu,” jelasnya. (ant)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…