Headline

Perludem: Paslon Terlibat Hukum Perlu Dipertimbangkan Kembali

Kastara.id, Jakarta – Direktur Perludem Titi Anggraini meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) mempertimbangkan untuk menetapkan pasangan calon kepala daerah yang disinyalir tersangkut dalam permasalahan hukum.

“Setiap warga berhak mendapatkan pemimpin yang bersih dari permasalahan hukum,” ujar Titi Anggaraini di Warung Daun, Jakarta, Sabtu (13/1).

Menurut dia, bila ada indikasi terlibat permasalahan hukum ada kemungkinan akan berbuat penyimpangan kembali ketika menjabat kepala daerah. Maka dari itu, aparat penegak hukum maupun KPU dapat menindak tegas pada pasangan calon yang terindikasi permasalahan hukum. “Jangan bertaruh orang bermasalah ikut pilkada,” katanya.

Sebelumnya, Anggota Komisi X DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono meminta seluruh instansi pemerintah bersinergi dalam menjaga kelancaran penyelenggaraan Pilkada serentak yang diadakan di 171 wilayah di Indonesia.

“Kita juga ingin adanya sinergitas dari penyelenggara pilkada dan instansi keamanan pun juga begitu sehingga berjalan dengan aman dan nyaman,” ujar Edhie Baskoro.

Menurut dia, perlunya seluruh pemerintah bersinergi untuk mencegah berbagai potensi penyimpangan dalam Pilkada seperti kampanye hitam dan politik uang. Karena kedua hal itu, rawan terjadi pada setiap penyelenggaraan Pilkada sebelumnya di Indonesia. (npm)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…