Headline

Edukasi Bahari di Pulau Tidung Kecil oleh Dinas KPKP

Kastara.ID, Jakarta – Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta mengadakan edukasi bahari di Pusat Budidaya dan Konservasi Laut (PBKL) Pulau Tidung Kecil, Kepulauan Seribu Selatan dalam rangka memperingati Hari Konservasi Alam Nasional.

Satuan Pelaksana Konservasi Laut PBKL Dinas KPKP DKI Jakarta, Cecep Hermawan mengatakan, kegiatan edukasi alam ini menggandeng Komunitas Turun Tangan dan Komunitas Jejak Seribu Pulau Tidung.

“Kita mengajak generasi muda untuk lebih peduli dan ikut melestarikan lingkungan,” ujarnya, Ahad (16/8).

Menurutnya, melalui kegiatan ini akan ada perbaikan lingkungan dan penambahan luas tanaman mangrove, khususnya di Kawasan Konservasi Laut Pulau Tidung Kecil.

“Lokasi ini sudah dijadikan pusat informasi konservasi dan ekologi, serta menjadi salah satu kegiatan pembibitan hingga penanaman mangrove,” terang Cecep.

Sementara Ketua Komunitas Jejak Seribu Andi Hakim menambahkan, berbagai kegiatan seperti diskusi lingkungan dan penanaman 100 bibit mangrove digelar untuk mengedukasi peserta agar ikut berkontribusi menjaga serta menyelamatkan alam.

“Kami berharap lebih banyak lagi generasi muda yang ikut melakukan berbagai kebaikan melalui kepedulian dan kecintaannya terhadap alam Indonesia,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…

Partai NasDem Mendukung Imam Budi Hartono Maju Menjadi wali kota Depok

Kastara.Id,Depok - Ketua DPD Partai NasDem Kota Depok memberikan sinyal koalisi jelang pemilihan kepala daerah…

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…

Idris – Imam Sabet Penghargaan DPD PKS Terbanyak Raih Kursi DPRD Se Jabar

Kastara.Id,Bandung  - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat (Jabar) memberikan penghargaan ke DPD PKS…