Headline

Cold Storage Berkapasitas 5.000 Ton Bakal Dibangun Dharma Jaya

Kastara.ID, Jakarta – PD Dharma Jaya akan membangun gudang pendingin (cold storage) di Jalan Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, sebagai bagian dari upaya menjaga ketersediaan stok dan ketahanan pangan khususnya daging sapi dan ayam di DKI Jakarta.

Direktur Utama PD Dharma Jaya, Raditya Endra Budiman mengatakan, rencana pembangunan gudang pendingin dengan kapasitas 5.000 ton sudah ada sejak tahun 2020. Namun, karena kondisi masih pandemi saat itu sehingga pembangunannya ditunda.

Cold storage dengan kapasitas daya tampung 5.000 ton akan dibangun di lahan seluas tanah 9.000 meter persegi milik PD Dharma Jaya,” ujarnya, Selasa (16/11).

Raditya menjelaskan, untuk merealisasikan pembangunan tersebut diperlukan investasi yang besar. Sehingga diperlukan kerja sama dengan pihak lain baik sesama BUMD atau perusahaan swasta.

“Melihat lokasi pembangunan yang strategis, gudang pendingin nantinya dapat disewakan untuk penyimpanan produk protein hewani sesuai yang dibutuhkan,” terangnya.

Ia menambahkan, PD Dharma Jaya telah memiliki 32 unit cold storage atau gudang pendingin eksisting dengan kapasitas daya tampung masing-masing 25 ton, sehingga total keseluruhan kapasitas mencapai 800 ton.

“PD Dharma Jaya masih dikenal luas oleh masyarakat sebagai Rumah Potong Hewan (RPH), padahal kami memiliki berbagai bisnis usaha pangan seperti memproduksi makanan olahan, penyewaan kandang, jasa pemotongan, penjualan hewan kurban, penjualan daging beku di toko daging, mengolah pupuk dan lainnya,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…