Headline

Aksi Penyelamatan Bencana di Pameran Jakarta Tangguh

Evakuasi jadi makin mencekam, ketika seorang warga tak bisa dievakuasi dengan perahu karet. Kondisi ini, tak membuat petugas penyelamat putus asa. Berpikir cepat, bertindak tepat, personel BPBD dan Dinas Gulkarmat DKI langsung bermanuver menerapkan teknik vertical rescue menjangkau korban dari udara menggunakan media flying fox.

Warga yang terjebak banjir itu pun berhasil diselamatkan dan dibawa ke tempat aman menggunakan perahu karet.

Aksi dramatis ini merupakan bagian dari simulasi penanggulangan banjir yang diperagakan petugas gabungan, dalam Pameran Jakarta Tangguh yang digelar di kawasan Kanal Banjir Timur (KBT), Pintu Air Malakasari, Makasar, Jakarta Timur, Ahad (18/6).

Tak cuma itu, aksi penyelamatan heroik lain pun ditampilkan personel Gulkarmat DKI saat simulasi pemadaman api di bangunan bertingkat.

Dalam simulasi ini, pasukan penjinak api memperagakan teknik pemadaman dan penyelamatan korban kebakaran dalam gedung dengan cara digendong dan turun melalui jendela lalu turun menggunakan tambang.

Menurut Plt Kepala BPBD DKI, Isnawa Adji, simulasi evakuasi bencana ini menjadi salah satu kegiatan yang sangat menarik minat warga.

“Dalam pameran ini memang banyak peragaan yang ditunjukkan petugas penanggulangan bencana mulai dari evakuasi korban banjir, kebakaran, dan sebagainya. Ini untuk mengedukasi warga agar mengenali bahayanya dan mengurangi risikonya,” ujar Isnawa.

Disebutkan Isnawa, kegiatan pameran ini hasil kolaborasi dengan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Salah satunya dengan Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik DKI yang melakukan live streaming.

“Seluruh kegiatan pameran ini  uga disiarkan secara langsung  melalui Chanel YouTube BPBD DKI,” pungkas Isnawa. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…