Pancasila

Kastara.ID, jakarta – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Tjahjo Kumolo mengatakan pemerintah sedang menyiapkan konsep pendidikan awal bagi calon Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara (ASN). Selain itu konsep pendidikan awal pancasila juga diperuntukkan bagi PNS yang ingin naik jabatan.

Saat berbicara pada Rabu (18/12), Tjahjo menyatakan konsep pendidikan awal tersebut akan memberikan penanaman nilai-nilai pancasila. Pihaknya sedang merumuskan konsep tersebut bersama Badan Kepagawaian Negara (BKN), Lembaga Administrasi Negara (LAN), Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), dan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini berharap pada Februari 2020 konsep pendidikan awal Pancasila sudah rampung. Selanjutnya menurut Tjahjo, pihaknya tinggal menunggu petunjuk pelaksanaan (juklak) terkait pelaksanaan pendidikan awal Pancasila bagi PNS.

Tjahjo memaparkan, dengan pendidikan awal Pancasila, PNS tidak hanya mengerti tentang birokrasi. PNS juga harus memahami empat hal penting, yakni membumikan Pancasila, radikalisme, terorisme, bahaya narkoba, serta memahami area rawan korupsi. Tjahjo menyebut jika dalam pikiran para PNS sudah tertanam dasar Pancasila, nantinya dalam mengambil keputusan para pelayan rakyat itu juga akan mengamalkan nilai-nilai yang bersumber dari dasar negara Indonesia. (ant)