Categories: Headline

Aktor Michael Fassbender Hijrah ke Balap Ferrari

Kastara.id, Jakarta – Aktor film Michael Fassbender memijakan langkahnya menjadi seorang pembalap sesungguhnya setelah berhasil menyelesaikan babak pertamanya dari ‘2017 North American Ferrari Challange Racing Series’. Aktor yang pernah bermain dalam film Allien ini awalnya hanya sebagai fans setia Ferrari dan Formula 1. Namun kemudian Fassbender mengikuti latihan bersama Ferrari dalam program ‘Corso Pilota’ pada tahun lalu.

Ferrari Challange Trofeo Pirelli yang merupakan seri kejuaraan yang dibuat oleh Ferrari untuk kliennya, terutama yang memiliki minat balap dan membangkitkan semangat pembalap dan fans sejak pertama kali diluncurkan tahun 1992. Challenge Ferrari diadakan di tiga wilayah, yritu Eropa, Asia, dan Amerika Utara. Sedangkan aktor Fassbender akan bersaing di seri Ferrari Challenge Amerika Utara.

Fassbender yang sudah mengidolakan Ferrari sejak kecil termasuk pembalapnya Michael Schumacher, kali ini dapat mewujudkan mimpinya dengan mengikuti balapan di Ferrari Challenge. “Ferrari dikenal dengan balapan. Dan latihan bersama tim Ferrari memberikan saya pondasi yang kuat untuk mengasah kemampuan saya di belakang kemudi mobil balap 488 Challange,” kata Fassbender. (koes)

 

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…