Headline

Ridwan Kamil Usulkan Bandara Kertajati Diganti BJ Habibie

Kastara.ID, Jakarta – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berniat mengganti nama Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB). Selama ini bandara tersebut lebih dikenal dengan nama Bandara Kertajati. Emil, panggilan Ridwan Kamil, mengusulkan nama bandara yang terletak di Kabupaten Majalengka itu diganti menjadi Bandara Baharuddin Jusuf Habibie atau BJ Habibie.

Emil menyebut hal ini untuk menghormati jasa Presiden Ketiga Indonesia yang meninggal pada 11 September 2019 lalu. Emil beralasan, BJ Habibie adalah sosok yang berperan penting dalam perkembangan teknologi di Indonesia, khususnya bidang kedirgantaraan.

Emil juga berpandangan BJ Habibie sangat mencintai Jawa Barat. Pasalnya sebelum melanjutkan studi ke Jerman, BJ Habibie adalah mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB). Selain itu BJ Habibie juga mendirikan PT Dirgantara (DI) Indonesia yang dulu bernama Industri Pesawat Terbang Nusantara (IPTN) di Jawa Barat.

Dalam postingan di akun instagramnya, Kamis (19/9), Emil meminta pendapat masyarakat, khususnya warga Jawa Barat. Mantan Wali Kota Bandung ini mengaku akan segera membahas usulan tersebut dengan DPRD Jawa Barat. Pasalnya menurut Emil, dibutuhkan kesepahaman semua pihak sebelum memutuskan mengganti nama sesuatu, termasuk bandara.

Sementara itu Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan usulan tersebut sah-sah saja.

Namun Budi menekankan pergantian nama bandara yang diusulkan harus mendapat persetujuan DPRD. Sejauh ini menurut Budi pihaknya belum menerima usulan penggantian nama Bandara Kertajati menjadi Bandara BJ Habibie. (rya)

Leave a Comment

Recent Posts

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…