Headline

Program Sertifikasi Halal Terus Dilanjutkan Tahun Ini

“Beberapa program penguatan jaminan produk halal tahun 2024 antara lain penguatan sinergi pengembangan ekonomi syariah dalam kerangka Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) meliputi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI, Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), perbankan syariah dan Himpunan Ekonomi Bisnis Pesantren (Hebitren), dan sebagainya,” ujar Arlyana Abubakar (19/2).

Ia menaparkan, BI Perwakilan DKI bersama BPJPH juga akan melakukan sosialisasi sertifikasi halal kepada pelaku usaha di kawasan PIK Pantjoran.

“Serta fasilitasi sertifikasi halal bagi UMKM binaan bekerja sama dengan Dinas PPUMKM Jakarta,” paparnya.

BI perwakilan DKI, lanjut Arlyana, juga fokus dalam pengembangan “halal center”, mulai dari penguatan kelembagaan, penguatan SDM halal dan penguatan infrastruktur pendukung.

“Kami juga bersinergi dengan Dinas KPKP DKI akan melakukan penguatan sertifikasi halal pada rumah potong hewan atau unggas di Jakarta,” paparnya.

Ia menambahkan, program jaminan produk halal yang telah berjalan pada tahun 2023 di antaranya fasilitasi sertifikasi halal bagi 69 UMKM binaan atau mitra BI Jakarta. Serta sinergi Dinas PPKUKM DKI dan LPPOM MUI Jakarta juga memfasilitasi sertifikasi halal bagi dua rumah potong hewan atau unggas dan 13 pelaku usaha di Jakarta.

“Dan fasilitasi sertifikasi halal bagi 48 UMKM kuliner mitra KPw BI DKI Jakarta di kawasan Masjid Istiqlal, pengembangan “halal center” atau Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (LP3H) yang melibatkan pengurus masjid dan lembaga pendidikan di Jakarta. Kemudian pelatihan pendampingan proses produk halal dan pelatihan pengawas halal bagi UMKM,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…