Categories: Fokus Depok

RSIA Bunda Aliyah Bagikan Cara Merawat Pasien Corona Lansia dan Komorbid di Rumah

Kastara.ID, Depok – Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kota Depok rutin memberikan motivasi dan edukasi bagi warga isolasi Covid-19 di Isolasi Terpusat dan Isolasi Mandiri secara virtual. Kali ini, pihaknya berkolaborasi dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) dan Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Bunda Aliyah Depok dalam memberikan motivasi.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Sosial pada Sekretariat Daerah (Setda) Kota Depok, Sri Utomo membenarkan, pemberian motivasi dan edukasi bagi warga isolasi rutin dilakukan setiap minggunya. Hal tersebut dimaksud agar warga yang menjalani isolasi dapat mengetahui apa saja yang harus dilakukan dan bagaimana perawatan bagi pasien Covid-19.

“Kali ini kami bersinergi dengan RSIA Bunda Aliyah membagikan tips perawatan pasien Covid-19 bagi lansia dan komorbid di rumah,” tutur Sri Utomo yang juga sebagai Ketua Divisi Penanganan Satgas Covid-19 Kota Depok saat membuka secara virtual, sebagaimana dilansir laman resmi Pemkot Depok (19/3).

Sri Utomo berharap, dengan edukasi yang diberikan, pasien lansia dan komorbid dapat menjalani isolasi sesuai anjuran. Dengan begitu, kesehatan mereka dapat terjaga selama isolasi dan tidak menularkan ke anggota keluarga lainnya.

Sementara Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSIA Bunda Aliyah Muhammad Ade Satia Putra yang menjadi narasumber mengatakan, ada beberapa kunci dalam merawat lansia yang menjalani isolasi di rumah. Yaitu dengan menyenangkannya dengan memantau kesehatan melalui telepon, memenuhi asupan dengan makanan dan minuman yang disesuaikan, menjaga kebersihannya, membiarkan istirahat, dan memantau perkembangan kesehatannya melalui perawat atau dokter yang menangani.

“Lansia dan komorbid yang menjalani isolasi juga tetap harus melanjutkan pengobatan yang rutin di konsumsi agar kesehatannya tetap terjaga,” pungkasnya. (dha)

Leave a Comment

Recent Posts

Yuks, merapat ke NASGOR BABE Alfie di Kota Depok

Kastara.Id.Depok - NasGor Kambing, Sapi, Ayam dan NasGor Singapore (seafood),  Tongseng Kambing/Sapi  dan Sop Iga.…

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…

Partai NasDem Mendukung Imam Budi Hartono Maju Menjadi wali kota Depok

Kastara.Id,Depok - Ketua DPD Partai NasDem Kota Depok memberikan sinyal koalisi jelang pemilihan kepala daerah…

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…