Headline

Toshiba Hadirkan SSD Value SAS Untuk Aplikasi SATA

Kastara.id, Tokyo – Toshiba Memory Corporation, perusahaan terkemuka dunia dalam solusi memory, Kamis (21/6), telah memperkenalkan kategori inovatif baru SSD SAS yang akan menggantikan SSD SATA pada server. Seri value SAS (vSAS) 12Gbit/s RM5 memiliki kelebihan yakni kapasitas, kinerja, keandalan, pengelolaan, dan keamanan data – dengan harga yang melampaui SSD SATA.

Lingkungan SAS yang homogen telah lama menjadi standar terbaik untuk server dan sistem penyimpanan di perusahaan. Dengan keahlian integrasi vertikal dalam teknologi flash, firmware, dan desain pengendali, Toshiba Memory Corporation memanfaatkan posisi terdepannya sebagai lini DDS SAS terkemuka dunia yang mengoptimalkan RM5 untuk menutup kesenjangan biaya dengan SATA – dan membawa SSD kelas baru. SATA kalah bersaing dengan SAS, gagal mencapai target kinerja, ketangguhan, dan opsi enkripsi.

Didesain dengan memikirkan keterjangkauan dan aplikasi server, seri vSAS RM5 Toshiba Memory Corporation berupaya memberikan solusi hemat biaya dan berkinerja jauh lebih tinggi untuk mengatasi hambatan yang dihadapi SATA saat ini. Di mana drive SATA sering menggunakan pengekspansi SAS untuk scale out, RM5 memungkinkan penggunaan SAS asli secara menyeluruh, tanpa perlu penerjemahan protokol ke SATA. Pelanggan kini bisa memanfaatkan sepenuhnya fitur SAS dan merealisasikan keunggulan throughput kinerja melalui SATA.

Dengan memori flash 3D BiCS FLASHTM TLC (3-bit-per-cell) dari Toshiba Memory Corporation, pada tahap awal seri RM5 akan tersedia dalam kapasitas hingga 7,68TB dengan satu port 12Gbit/s, konektor SFF-8639, dan form factor 2,5 inci. Pengiriman sampel ke pelanggan OEM dimulai hari ini dalam jumlah terbatas. Toshiba Memory Corporation secara bertahap akan meningkatkan pengiriman mulai kuartal ketiga 2018.

Seri RM5 akan dipamerkan pada HPE (Hewlett Packard Enterprise) Discover di Las Vegas, AS, hingga 21 Juni, di booth Toshiba Memory America #196. (rfr)

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi
Tags: RM5Toshiba

Recent Posts

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…