Headline

Tundukkan Jepang, Bulutangkis Putra Indonesia Bertemu China di Final

Kastara.id, Jakarta – Tim putra Indonesia berhasil melaju ke babak final beregu bulutangkis Asian Games 2018. Skuat Merah Putih mengalahkan Jepang 3-1 di Istora, Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Selasa (21/8).

Indonesia berhasil mengalahkan Jepang kendati kehilangan poin di laga pertama. Anthony, yang turun di laga pertama, dikalahkan oleh Kento Momota 21-14, 14-21, 16-21. Indonesia membalas di tiga partai berikutnya. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menuai kemenangan atas Takeshi Kamura/Keigo Sonoda 21-18, 21-12. Jonatan Christie mengalahkan Kenta Nishimoto 21-15, 21-19.

Kemenangan Kevin/Marcus dan Jonatan memudahkan langkah Fajar Alfian/M. Rian Ardianto. Mereka menang dua gim langsung Takuto Inoue/Yuki Kaneko 21-10, 20-10. Dengan kemenangan itu, Indonesia melaju ke final, Rabu (22/8). Di partai puncak itu, Indonesia akan menghadapi China, yang mengalahkan Taiwan 3-1.

Hasil semifinal bulutangkis beregu putra Asian Games 2018
Indonesia vs Jepang 3-1:
Anthony Sinisuka Ginting vs Kento Momota 21-14, 14-21, 16-21,
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda 21-18, 21-12
Jonatan Chrstie vs Kenta Nishimoto 21-15, 21-19
Fajar Alfian/M. Rian Ardianto vs Takuto Inoue/Yuki Kaneko 21-10, 20-10. (lan)
Leave a Comment

Recent Posts

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…