Headline

Penggunaan Media Sosial Dibatasi Hingga 25 Mei

Kastara.ID, Jakarta – Pemerintah telah membatasi akses media sosial dan layanan perpesanan Whatsapp hingga beberapa hari ke depan. Menkopolhukam Wiranto mengatakan bahwa pembatasan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran informasi hoaks.

Pembatasan rencananya akan dilakukan hingga 2-3 hari ke depan atau sampai tanggal 25 Mei 2019. “Jadi berkorban 2-3 hari tidak bisa lihat gambar tidak apa-apa, ini semata untuk keamanan nasional,” terang Wiranto dalam konferensi pers di kantornya, Rabu (22/5).

Wiranto menjelaskan bahwa selain Polri dan TNI, masyarakat juga perlu membantu menciptakan keamanan yang salah satunya tidak menyebarkan atau termakan hoaks. “Ketika masyarakat tidak termakan hoaks dan rasional, ini sudah membantu keamanan negeri ini,” ujar Wiranto.

Hal yang sama diungkapkan Menkominfo Rudiantara yang mengatakan bahwa pembatasan hanya bersifat sementara. “Pembatasan ini bersifat sementara dan bertahap,” kata Rudiantara di Jakarta, Rabu (22/5).

“Fitur-fitur media sosial tidak semuanya dan messaging system juga. Kita tahu modusnya adalah posting di medsos. FB, Instagram, dalam bentuk video, meme, foto. Kemudian screen capture hoax itu disebarkan melalui WhatsApp. Dan karena viralnya makanya kita batasi,” ungkap Rudiantara. (rfr)

Leave a Comment

Recent Posts

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…

Partai NasDem Mendukung Imam Budi Hartono Maju Menjadi wali kota Depok

Kastara.Id,Depok - Ketua DPD Partai NasDem Kota Depok memberikan sinyal koalisi jelang pemilihan kepala daerah…

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…

Idris – Imam Sabet Penghargaan DPD PKS Terbanyak Raih Kursi DPRD Se Jabar

Kastara.Id,Bandung  - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat (Jabar) memberikan penghargaan ke DPD PKS…

Bisa Menambah Koleksi Buku Untuk Pengunjung Perpustakaan Umum

kastara.Id,Depok -  Dinas Pendidikan (Disdik) menyerahkan ratusan buku, karya satuan pendidikan dari mulai Taman Kanak-Kanak…