Headline

Tidak Ada Titik Api, Tidak Ada Kebakaran di DPR

Kastara.ID, Jakarta – Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI Agung Budi Santoso menegaskan, tidak ada kebakaran di gedung DPR RI. Asap yang mengepul diduga berasal aerosol untuk pengaman gedung jika terjadi kebakaran yang berfungsi tidak sebagaimana mestinya. Meskipun demikian, Petugas Pemadam Kebakaran dan Kepolisian telah bergerak cepat dan melakukan tindakan dini atasi masalah tersebut.

“Bukan kebakaran, tidak ada titik api. Jadi ini aerosol yang pecah. Aerosol sendiri adalah bagian dari pengamanan gedung kalau terjadi kebakaran, sedang kami selidiki mengapa aerosol tersebut berfungsi tidak pada semestinya,” papar Agung di titik terjadinya aerosol yang eror di Gedung Nusantara III DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (24/2).

Menurut Agung, aerosol tersebut terlalu sensitif sehinga pecah dan menimbulkan asap. “Sedang diselidiki oleh pihak-pihak terkait untuk mencari tahu, menyelidiki apa yang menyebabkan terjadi pecah. Itu seharusnya kalau tidak ada api ya tidak pecah, kalau ada kebakaran baru berfungsi untuk meredam panas, meredam api,” jelasnya.

Saat ini pihak dari Petugas Pemadam Kebakaran dan Petugas Kepolisian sedang menyelidiki penyebab eror aerosol tersebut, dan BURT menunggu hasil investigasi. “Nanti kita lihat hasil dari bapak-bapak kepolisian dan pemadam kebakaran untuk memberikan laporan resmi kepada BURT,” ungkap Agung.

Senada dengan Ketua BURT, Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar mengatakan tidak ada kebakaran di DPR. “Ini bukan kebakaran, tapi sistem aerosol yang terlalu sensitif, ada renovasi, mungkin dia tersentuh kabelnya. Kita memang sedang melakukan renovasi-renovasi. Mungkin ada salah satu kabel-kabel aerosol yang tersentuh sehingga mengeluarkan asap,” jelasnya. (rso)

Leave a Comment

Recent Posts

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…

Idris – Imam Sabet Penghargaan DPD PKS Terbanyak Raih Kursi DPRD Se Jabar

Kastara.Id,Bandung  - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat (Jabar) memberikan penghargaan ke DPD PKS…

Bisa Menambah Koleksi Buku Untuk Pengunjung Perpustakaan Umum

kastara.Id,Depok -  Dinas Pendidikan (Disdik) menyerahkan ratusan buku, karya satuan pendidikan dari mulai Taman Kanak-Kanak…

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…