Headline

Rencana Keberangkatan Jemaah Haji Masih Belum Jelas

Kastara.ID, Jakarta – Rencana keberangkatan jemaah haji Indonesia tahun ini masih belum jelas. Pasalnya Kementerian Agama (Kemenag) mengaku masih belum ada informasi resmi dari pemerintah Arab Saudi terkait pelaksanaan ibadah haji tahun 2021.

Pelaksana Tugas (Plr) Direktur Jenderal (Dirjen) Ibadah Haji dan Umrah Kemenag Khoirizi menegaskan, pihaknya sampai saat ini belum menerima informasi resmi mengenai pembukaan ibadah Haji 1442 Hijriah atau 2021 Masehi untuk jemaah dari luar Arab Saudi.

Pernyataan tersebut menurut Khoirizi sekaligus merespons informasi yang menyebut Arab Saudi telah memberikan izin terbatas bagi umat Islam dari luar negeri untuk melaksanakan ibadah haji. Khoirizi menyatakan, kabar tersebut belum bisa dipastikan kebenarannya. Pasalnya hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pemerintah Arab Saudi.

Saat memberikan keterangan resmi melalui laman resmi Kemenag, Senin (24/5), Khoirizi mengatakan, pihaknya sangat bersyukur jika informasi tersebut benar. Jika pada tahun ini jemaah haji benar-benar diizinkan melaksanakan rukun Islam kelima itu, Khoirizi menegaskan pemerintah akan sangat senang. Meskipun pelaksanaannya dilakukan secara terbatas.

Itulah sebabnya Kemenag terus melakukan koordinasi dengan perwakilan Indonesia di Arab Saudi guna mendapatkan informasi resmi terkait penyelenggaraan ibadah haji 2021. Informasi resmi menurut Khoirizi sangat penting bagi pemerintah untuk mengambil kebijakan, terutama terkait persiapan dan mitigasi penyelenggaraan haji tahun ini.

Khoirizi menambahkan, Kemenag juga sudah berkoordinasi dengan berbagai pihak, baik dalam dan luar negeri, seperti World Health Organization (WHO) dan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hal ini guna membahas masalah vaksin Covid-19 Sinovac yang digunakan jemaah Indonesia. Kemenag juga selalu berkoordinasi dengan pihak Kementerian Luar Negeri (Kemenlu).

Kemenag, menurut Khoirizi, telah melakukan beberapa persiapan pelaksanaan ibadah haji, terutama di masa pandemi Covid-19. Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas sudah membuat Tim Manajemen Krisis Penyelenggaraan Ibadah Haji pada akhir Desember 2020. (put)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…