Fokus Depok

Program D’Vajar jadi Ikhtiar Sehatkan dan Selamatkan Warga dari Virus Covid-19

Kastara.ID, Depok – Kelurahan Depok Jaya melepas 50 warganya untuk divaksin bekerja sama dengan Rumah Sakit Universitas Indonesia. Mengingat banyak warga Depok Jaya yang belum divaksin, Lurah Depok Jaya Suherman mengatakan, warganya dibantu dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok dengan kendaran bus Bluebird untuk diberangkatkan ke RSUI, Kamis (26/8).

Sekcam Pancoran Mas, Saiful didampingi Lurah Depok Jaya Suherman dan serta 5 RW melepas 50 warga Depok Jaya ke RSUI untuk divaksin tahap pertama.

“Program D’Vajar ini salah satu ikhtiar kami untuk bisa menyehatkan dan menyelamatkan nyawa masyarakat dari virus Covid-19. Alhamdulilah, untuk Kelurahan Depok sekarang masuk zona orange,” jelas Suherman.

Ketua RW 10 Kelurahan Depok Jaya Abdul Halim menfasilitasi warganya di kantor RW Jalan Pipit Raya, yang berkerja sama dengan pihak Polri untuk melaksanakan vaksin tahap pertama, baik tenaga kesehatan dan vaksinnya dilakukan oleh Polsek Pancoran Mas.

“Bagi warga Depok Jaya jangan ragu-ragu untuk divaksin,” imbau Lurah Depok Jaya.

Di tempat yang sama Polsek Pancoran Mas Kompol Triharijadi mengatakan, pihaknya dari Polri akan membantu Dinkes Depok dalam vaksinasi di Kota Depok mengingat antusias warga yang ingin divaksin. “Untuk targetnya 400 peserta vaksin yang mendaftar. Semoga lancar dalam menjalankan tugasnya para tenaga kesehatan,” katanya. (*)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…