Headline

Mengajak Warga Kepulauan Seribu ke Jakarta International Stadium

Kastara.ID, Jakarta – Wakil Bupati Kepulauan Seribu Muhammad Fadjar Churniawan berencana mengajak warganya mengunjungi Jakarta International Stadium (JIS) di Kelurahan Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Menurutnya, kunjungan tersebut untuk memberikan kesempatan yang sama dengan warga di lima wilayah kota Jakarta sebelum stadion megah bertaraf internasional itu diresmikan penggunaannya sekitar Maret atau April 2022. Dengan begitu, warga Kepulauan Seribu juga akan melihat dan merasakan progres pembangunan serta kemegahan JIS sebagai salah satu ikon kebanggaan warga Jakarta.

“Kami akan ajak pengurus RT/RW, LMK, FKDM, kader PKK, karang taruna, tokoh agama serta tokoh masyarakat sebagai perwakilan warga Kepulauan Seribu,” ujar Muhammad Fadjar, Kamis (27/1).

Dikatakan Muhammad Fadjar, dengan kunjungan tersebut, nantinya warga bisa membagikan informasi kepada warga lainnya di Kepulauan Seribu terkait progres pembangunan serta fasilitas yang ada di JIS. Ia pun berharap momen tersebut bisa memotivasi anak-anak maupun para pemuda untuk lebih meningkatkan prestasinya sehingga akan lahir bibit-bibit baru pesepakbola profesional asal Kepulauan Seribu.

“Mudah-mudahan awal bulan depan bisa kita laksanakan kunjungan ke JIS. Kami akan fasilitasi menggunakan kapal Pemkab Kepulauan Seribu dan nanti akan dijemput menggunakan bus Transjakarta dari Dermaga Marina Ancol,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…