Headline

Alasan Pedrosa Kembali Ikut Balapan

Kastara.ID, Jerez – Legenda MotoGP asal Spanyol, Dani Pedrosa, sebenarnya telah pensiun dari MotoGP sebagai pembalap pada akhir 2018 silam.

Kemudian dia menerima tawaran sebagai pembalap penguji pabrikan Austria, KTM. Pada tahun 2021 yang lalu Pedrosa sempat mendapat satu wildcard yang diberikan oleh KTM.

Sekarang di musim 2023 Pedrosa kembali berkesempatan balapan lewat wildcard. Adapun alasannya karena Pedrosa menginginkan situasi seperti dalam balapan, guna menyelaraskan feedback dengan pembalap utama mereka nantinya.

Mengingat kondisi saat tes sendiri dan balapan dengan banyak orang sangat berbeda, terutama dengan semua aerodinamika yang terpasang di motor MotoGP sekarang.

“Ini soal teknis, alokasi ban kami terbatas untuk pengujian,” ungkap Pedorsa yang dilansir Speedweekcom.

“Kami juga ingin mencoba format baru. Karena saya melihat salah satu perbedaan utama antara tim balap dan tim penguji, adalah biasanya hanya menggunakan ban baru saat balapan dan saat tes biasanya hanya menggunakan ban bekas. Oleh karena itu, perkembangannya dapat berjalan sedikit ke arah yang berbeda,” imbuh Pedrosa.

“Tidak hanya untuk balapan, tapi dari sesi latihan pertama atau kedua, para pembalap reguler menyerang waktu lap. Kami tidak bisa melakukan itu dalam pengujian. Kondisi lintasan juga berbeda. Jadi wildcard adalah salah satu cara untuk memahami mengapa mereka memberikan umpan balik tertentu. Ada juga aspek lain, aerodinamika dikenal menjadi topik yang cukup besar saat ini. Saat Anda berkendara sendirian, Anda merasakan banyak hal, tapi tidak seperti yang mungkin Anda rasakan di slipstream,” lanjut Pedrosa.

Pedrosa sangat mengenal Sirkuit Jerez. Dia juga meraih total empat kemenangan di Andalusia, tiga di antaranya di kelas utama. (tra)

Leave a Comment

Recent Posts

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…