Headline

Pengelola Anggaran Diminta Gunakan Sumber Daya Sebaik Mungkin

Kastara.ID, Jakarta – Menteri Keuangan (menkeu) Sri Mulyani Indrawati meminta agar para pengelola anggaran agar dapat menggunakan sumber daya yang ada dengan baik karena jumlahnya terbatas. Oleh karena itu, harus ada prioritas target.

“Kami di Kementerian Keuangan di satu sisi mendengar segala aspirasi Kementerian/Lembaga, Pemda, masyarakat yang semuanya membutuhkan banyak hal. (Tapi) di sisi lain, kami tetap menjaga agar APBN kita harus sehat untuk bisa memenuhi kebutuhan dan aspirasi masyarakat,” ungkap Menkeu memaparkan Pokok-Pokok Kebijakan Fiskal APBN 2020 di Gedung Saleh Afif, Selasa (30/4).

Dalam Rapat Koordinasi Pembangunan Pusat (Rakorbangpus) yang diadakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) tersebut, Menkeu mengatakan cara mengatasi keterbatasan sumber daya tersebut salah satunya adalah dengan meningkatkan kualitas belanja negara.

Lebih lanjut, Menkeu menjelaskan untuk 2020, tema kebijakan fiskal adalah mengakselerasi daya saing melalui penguatan kualitas SDM. Bonus demografi yang akan dimiliki oleh Indonesia menjadi salah satu kunci bagi Indonesia untuk mampu menembus batas dari negara berpendapatan menengah (middle income country) menuju negara berpendapatan tinggi (high income country).

“Kita perlu inves pada SDM saat ini, sehingga yang sekarang muda nanti saat mencapai usia produktif, dia betul-betul produktif dan bisa menjadi pilar bagi keluarganya,” jelasnya lagi.

Menkeu juga menjelaskan pentingnya dukungan infrastruktur seperti sekolah, sanitasi air bersih, dan penyediaan layanan kesehatan untuk bersama-sama mendorong peningkatan kualitas SDM. Untuk itu, ia mengajak para pengelola anggaran, terutama Pemerintah Daerah (Pemda) untuk mulai mempelajari skema pembiayaan Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) agar pembangunan tidak hanya mengandalkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dan Dana Alokasi Khusus Fisik (DAK Fisik).

Menkeu menambahkan, melalui Special Mission Vehicle (SMV) Kemenkeu antara lain PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia (PT PII) dan PT Sarana Multi Infrastruktur (PT SMI), Kemenkeu siap memberikan bantuan untuk Pemda dan K/L. (mar)

Leave a Comment

Recent Posts

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…