Muhammad Tambrin

Kastara.ID, Jeddah – Kementerian Agama melalui Inspektorat Jenderal (Itjen) menurunkan dua tim pemantau internal untuk mengawasi layanan haji 1440H/2019M di Arab Saudi.

“Kita melakukan pengawasan layanan, mulai dari akomodasi, katering, dan transportasi. Selanjutnya kita juga akan melakukan pengawasan peribadatannya,” ujar Sekretaris Itjen Muhammad Tambrin, setibanya di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah (31/7).

Tambrin menuturkan, dua tim yang masing-masing beranggotakan sepuluh orang ini akan bekerja selama 25 hari di tanah suci. Tim pertama yang dipimpin oleh Inspektur Wilayah I Kusoy telah tiba di Arab Saudi pada 25 Juli kemarin. “Ini tim kedua yang kami bawa, tiba tanggal 31 Juli, dan akan kembali ke tanah air tanggal 24 Agustus 2019 nanti,” tuturnya.

Dua tim pemantaau ini akan melakukan pengawasan mulai dari Jeddah, Madinah, Makkah, hingga Armuzna (Arafah, Muzdalifa, dan Mina).

“Sebelum pulang kita diminta Pak Menteri Agama untuk menyampaikan laporan tentang hasil evaluasi pengawasan pemantauan selama berada di kota suci Makkah al Mukarrahmah, Madinah, kemudian Arafah Mina, dan Jeddah,” ujar Tambrin. (put)