Headline

Mendagri: Perppu Ormas Tidak Ada Hubungan dengan Tahun Politik

Kastara.id, Jakarta – Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) tentang Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) yang telah disahkan menjadi Undang-Undang, tidak memiliki hubungan dengan tahun politik 2019.

“Ya tidak ada kaitannya dengan tahun politik di 2019. Ormas yang dibubarkan hanya satu saja. Itu pun yang jelas dia punya ideologi yang sisi lain,” ujar Mendagri Tjahjo Kumolo dalam keterangannya (31/10).

Menurut Mendagri, pemerintah tidak asal gunakan Perppu Ormas, karena hanya digunakan pada ormas yang terbukti anti Pancasila dan ingin mengubah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Pokoknya itu tadi intinya yang jelas komunis, atheisme, leninisme, dan marxisme jelas termasuk dalam Perppu dan ormas-ormas yang mempunyai ideologi ingin mengubah Pancasila baik terang-terangan maupun sudah ada agendanya,” paparnya.

Dia menegaskan, pihaknya tidak akan mentolerir, jika ormas, dari sisi pemikiran, paham, ajaran serta kegiatannya terang-terangan ingin mengubah Pancasila, UUD 1945, dan NKRI.

“Prinsipnya, ada pemikirannnya, ada konsepnya, ada pernyataan. Walaupun belum dideklarasikan,” tambahnya.

Sebelumnya Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah mengaku khawatir pada tahun politik 2019, akan banyak lagi organisasi kemasyarakatan yang dibubarkan. (npm)

Leave a Comment

Recent Posts

99 Elemen Masuk Barisan di KBBI Siap Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada Depok

Kastara.Id,Bogor - Puluhan elemen atau relawan warga Kota Depok terhimpun dalam Keluarga Besar Bang Imam…

Selamat Ginting: Salim Said Bagai Kamus Berjalan Soal Politik dan Militer

Kastara.id,Jakarta - Pengamat politik dan militer Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan sosok almarhum Prof…

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…