Headline

Pokemon Jadi Mainan Militer Kanada Demi Usir Penyusup

Kastara.ID, Jakarta – Militer Kanada memerintahkan personelnya bermain Pokemon Go di pangkalan militer di seluruh negeri demi membendung penyusup yang menerobos masuk. Sebab fasilitas strategis tersebut kerap menjadi lokasi bermain gim Pokemon Go.

Kebijakan tersebut dibuat setelah menangkap tiga orang yang menyusup masuk pangkalan militer karena bermain gim berbasis Augmented Reality (AR) tersebut. Ketiga penyusup masuk untuk menangkap karakter dalam gim Pokemon Go yang banyak berkeliaran di situs militer itu.

Setidaknya tiga personel Kanada di pangkalan militer yang berbeda ditugaskan untuk bermain Pokemon Go di sekitar fasilitas tersebut. Hal itu dilakukan demi mencari infrastruktur militer yang menjadi tempat PokeGym atau PokeStop sehingga rentan disusupi orang asing.

Seorang wanita ditangkap di gerbang masuk pangkalan Kingston karena bermain Pokemon Go, sementara ketiga anaknya juga berupaya memanjat tank militer karena bermain gim tersebut.

Sementara seorang pria secara terpisah ditangkap di CFB Borden karena bermain Pokemon Go. Saat ditangkap, pria itu mengatakan dirinya hanya ingin mengumpulkan poin karena harus mengalahkan anak-anaknya.

Banyak orang yang kedapatan menerobos fasilitas pemerintah karena bermain Pokemon Go sejak gim AR itu dirilis pada 2016 lalu. Tak lama setelah gim itu dirilis, militer Kanada terus membuat peringatan kepada masyarakat untuk tidak menjelajahi pangkalan demi bermain Pokemon Go. (rfr)

Leave a Comment

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…