Headline

Xiaomi Luncurkan Layanan Streaming Mi Music dan Mi Video

Kastara.id, Jakarta – Pabrikan asal Tiongkok Xiaomi meluncurkan layanan streaming musik Mi Music dan Mi Video di India. Fitur streaming musik dan video menjadi layanan yang akan menyertai aplikasi musik dan video yang sudah ada di MIUI.

Seperti yang dilansir GSM Arena, layanan Mi Music didukung oleh Hungama, salah satu layanan streaming dengan konten terbanyak di India.

Lewat Mi Music, Xiaomi akan menawarkan lebih dari 10 juta lagu secara gratis di 13 bahasa lokal dan dengan biaya 899 rupee (sekitar Rp187 ribu) per tahun, pelanggan akan dapat mengunduh dan memutar lagu secara offline.

Sedangkan Mi Video saat ini didukung oleh Hungama Play, SonyLiv, dan Voot, juga akan didukung Sun NXT, ALT Balaji, Zee5, Viu, TVF, dan Flickstree.

Dengan menyediakan lebih dari 500.000 jam konten yang sekitar 80 persen di antaranya gratis, hingga kini belum ada rencana berlangganan untuk layanan ini. Diperkirakan konten premiumnya kemungkinan akan berbasis a la carte.

Mi Music dan Mi Video kini tersedia dalam versi beta dengan versi final yang akan meluncur pada pertengahan Mei. (rfr)

Leave a Comment

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…