Headline

Ganjil Genap Diberlakukan, Transjakarta Tambah 155 Armada

Kastara.ID, Jakarta – PT Transjakarta menambah 155 armadanya mulai Senin (3/8) seiring dengan pemberlakuan kembali sistem ganjil genap di beberapa ruas jalan ibukota.

Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta, Nadia Diposanjoyo mengatakan, penambahan armada dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang dengan tetap memastikan terjaganya kapasitas maksimum sesuai protokol kesehatan pencegahan COVID-19 yaitu 50 persen dari kapasitas angkut dan mempercepat pengosongan halte-halte pada jam-jam di mana sistem ganjil genap diterapkan yakni pukul 06.00-10.00 dan 16.00-21.00.

“Keseluruhan armada tersebut akan disebar di 10 koridor yang bersinggungan dengan 25 ruas jalan yang terkena imbas kebijakan ganjil genap,” ujar Nadia, Senin (3/8).

Sepuluh koridor Bus Rapid Transit (BRT) Transjakarta yang bersinggungan dengan gage dan penambahan armada sebanyak 25 persen difokuskan di dalam koridor-koridor di bawah ini:

Koridor 1 Blok M – Kota
Koridor 2 Pulogadung 1 – Harmoni
Koridor 3 Kalideres – Pasar Baru
Koridor 4 Pulogadung 2 – Tosari
Koridor 5 Kampung Melayu – Ancol
Koridor 6 Ragunan – Tosari
Koridor 7 Kampung Rambutan – Kampung Melayu
Koridor 8 Lebak Bulus – Harmoni
Koridor 9 Pinang Ranti – Pluit
Koridor 10 PGC 2 – Tanjung Priok

Selain itu, PT Transjakarta juga telah melakukan pengoperasian kembali tiga rute non koridor untuk melayani lima Rusun mulai tanggal 1 Agustus 2020 yang sebelumnya ditiadakan selama masa pandemi yaitu:

1. L2 Pulogadung – Harmoni Via Pramuka
2. 10D Kampung Rambutan – Tanjung Priok
3. 2F Rusun Cakung Barat – Pulogadung
4. 3A Rusun Pesakih – Kalideres
5. 11B Rusun Rawabebek – Penggilingan
6. 11C Rusun Pinus Elok – Rusun Pulo Gebang
7. 11K Rusun Komarudin – Penggililngan. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Bisa Menambah Koleksi Buku Untuk Pengunjung Perpustakaan Umum

kastara.Id,Depok -  Dinas Pendidikan (Disdik) menyerahkan ratusan buku, karya satuan pendidikan dari mulai Taman Kanak-Kanak…

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…