Headline

Update Info BPBD Sebut Pintu Air di Jakarta dan Sekitarnya Siaga 4

Kastara.ID, Jakarta – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyampaikan update informasi tinggi muka air (TMA) di sejumlah pintu air di Jakarta dan sekitarnya.

Data dari Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) BPBD DKI Jakarta hingga pukul 12.00, umumnya status pintu air di wilayah Jakarta dan sekitarnya berada pada status siaga 4.

“Tercatat hanya Pintu Air Pasar Ikan yang berada dalam status siaga 3 dengan ketinggian muka air 180 sentimeter,” ujar Muhammad Ridwan, Kepala UPT Pusdatin BPBD DKI Jakarta, Sabtu (4/1) siang.

Diungkapkan Ridwan, pintu air yang berada dalam status siaga 4 yakni Katulampa dengan ketinggian muka air 20 sentimeter, Pintu Air Depok 115 sentimeter, Pintu Air Manggarai 640 sentimeter, Pintu Air Karet 330 sentimeter, dan Pintu Air Krukut Hulu 30 sentimeter.

Kemudian Pintu Air Pesanggrahan dengan TMA 85 sentimeter, Pintu Air Angke Hulu 80 sentimeter, Waduk Pluit 150 sentimeter, Pintu Air Cipinang Hulu 85 sentimeter, Pintu Air Sunter Hulu 60 sentimeter, dan Pintu Air Pulogadung 330 sentimeter.

“Warga harus tetap hati-hati dan waspada,” tandas Ridwan. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…