Headline

Sajian Akustik NOAH untuk Wanita di Abad 21

Kastara.ID, Jakarta – Dalam menyambut Hari Perempuan Internasional, NOAH merilis kembali ‘Wanitaku’ dalam format akustik berjudul “Keterkaitan Keterikatan Acoustic Version in 360° (Part 2)”. Selain Wanitaku, terdapat lagu Menemaniku, Jalani Mimpi, Kupeluk Hatimu, dan Kau Udara Bagiku.

Ariel NOAH menjelaskan bahwa lagu ‘Wanitaku’ menceritakan tentang kekhawatiran seorang pria terhadap wanita yang terlalu bertekad mengejar mimpinya.

Sebelumnya, lagu “Wanitaku” dari NOAH berhasil memenangkan penghargaan Anugerah Musik Indonesia 2019 untuk Duo/Grup Pop Terbaik. Di Billboard Indonesia Music Awards 2020, lagu ini memenangkan kategori “Top Duo/Grup/Band of the Year”.

Lagu “Wanitaku” dalam Album Keterkaitan Keterikatan Acoustic Version in 360° (Part 2) dari NOAH dirilis pada 5 Maret 2021 di seluruh platform musik digital seperti Spotify, Apple Music, Joox, Langit Musik, Noice, dan Resso. Untuk official video clip dapat disaksikan di platform Vidio dan YouTube ‘NOAH Official’. Untuk video karaoke dapat dinikmati bersama dalam waktu dekat di channel YouTube ‘Musica Karaoke’.

Patut diketahui, setelah merilis album Keterkaitan Keterikatan Acoustic Version bagian pertama, kali ini NOAH melanjutkan kembali perilisan album bagian keduanya.

Tautan seluruh DSP (Digital Streaming Platform) dari album NOAH – Keterkaitan Keterikatan – Acoustic Version in 360° (Part 2): https://musics.link/Noah360part2. (issahib)

Leave a Comment

Recent Posts

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…

Bukti Keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok Dalam Menunjukkan Prestasi

Kastara.Id,Depok - Prestasi membanggakan kembali diraih Kota Depok. Di awal tahun 2024 ini, Kota Depok…