Headline

Selama Pengerjaan Saluran Air di Tanjung Barat, Warga Diimbau Gunakan Jalan Alternatif

Plt Sekretaris Dinas SDA, Hendri mengatakan, peningkatan kapasitas saluran air ini dilakukan agar dapat menampung sementara genangan yang kerap muncul di depan AEON Mall, Jalan Saidi, dan Jalan Nangka I.

“Di Kawasan Tanjung Barat ini tengah dilakukan pembangunan saluran baru, pembuatan kolam, peningkatan kapasitas saluran eksisting, dan pemasangan pintu air di saluran tepi Jalan TB Simatupang sebanyak dua unit,” ujar Hendri, dalam Siaran Pers Pemprov DKI Jakarta, Selasa (5/9).

Lebih lanjut, Hendri mengatakan, pembangunan saluran baru dilakukan mulai dari Indomaret Lenteng Agung sampai dengan depan Perumahan Tanjung Mas Raya. Selain itu, pembuatan kolam atau storage di bawah jalan juga dilakukan di depan area Aeon Mall, dan peningkatan kapasitas saluran eksisting dilakukan di Jalan Nangka Raya sampai dengan Jembatan Saluran PHB Tanjung Barat Mas.

Bagi masyarakat pengguna jalan diimbau untuk berhati-hati dan mencari alternatif jalan lain untuk menghindari kemacetan. Pengerjaan saluran air ini penting untuk meminimalkan dampak genangan saat musim hujan, diharapkan juga dukungan dari masyarakat agar tetap menjaga kebersihan lingkungannya dan tidak membuang sampah sembarangan. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…

Rombongan Pelajar SMK Lingga Kencana Depok Mengalami Kecelakaan di Kawasan Wisata Ciater

Kastara.Id,Depok - Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengungkapkan, bus rombongan SMK Lingga Kencana yang terguling…

Seluruh Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Bus Pariwisata Ditanggung Pemerintah Kota (Pemkot) Depok

Kastara.Id,Depok - Seluruh biaya perawatan korban kecelakaan bus pariwisata yang mengangkut siswa SMK Lingga Kencana,…

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…

KBBI Wadah Untuk Jaring Aspirasi Warga Kota Depok

Kastara.Id,Depok - Program Nyentil Imam merupakan wadah menjaring aspirasi dan masukan untuk warga Depok yang…