Headline

Pembangunan Trotoar Complete Street Dapat Dukungan Komisi D

Kastara.ID, Jakarta – Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama Dinas Bina Marga DKI Jakarta menggelar rapat pendalaman Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun anggaran 2020 di Gedung DPRD DKI Jakarta.

Pada rapat tersebut, Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Ida Mahmudah mengatakan, pihaknya mendukung kegiatan revitalisasi trotoar dengan konsep complete street yang akan dikerjakan Dinas Bina Marga DKI awal 2020 mendatang.

“Kita dua hari ini hanya untuk pematangan secara detail. Secara keseluruhan kami mendukung adanya konsep complete street pada pekerjaan trotoar tahun depan,” ujarnya (5/12).

Sementara Kepala Dinas Binas Marga DKI Jakarta Hari Nugroho menjelaskan, konsep trotoar complete street merupakan trotoar yang memiliki kelengkapan fasilitas dan membuat nyaman para pejalan kaki. Kelengkapan fasilitas yang dimaksud seperti penyediaan jalur penyeberangan, jalur sepeda, area hijau seperti pohon pelindung hingga ubin penunjuk arah bagi penyandang disabilitas.

Konsep trotoar seperti ini akan dikerjakan sepanjang 95 kilometer mulai 2020 mendatang di Jalan MT Haryono, Jalan Gatot Subroto, Jalan Rasuna Said, Jalan Cassablanca, Jalan KH Hasyim Ashari dan Jalan Pramuka dengan total anggaran sekitar Rp 349 miliar.

“Complete street itu adalah pembagian ruas jalan secara lengkap. Trotoarnya itu dibagi lagi. Ada untuk pejalan kaki, sepeda, main hall utilitas, bangku taman, lampu dan area hijau,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Menjodohkan Anies-Ahok di Pilgub Jakarta?

Kastara.ID, Jakarta - Banyak tokoh nasional yang diwacanakan potensial maju pada Pilgub Jakarta 2024. Soal…

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…