Kastara.ID, Jakarta – Setelah meluncurkan deretan poster karakter beberapa waktu yang lalu, kini HBO akhirnya merilis sebuah official trailer perdana dari Game of Thrones Season 8 atau musim pamungkas. Dan seperti yang diharapkan trailer ini penuh dengan berbagai adegan epik dan keren yang semuanya menjurus pada persiapan menyambut perang akbar yang sudah di depan mata.

Trailer ini adalah tentang pertempuran besar, yang sudah pasti sangat diharapkan oleh para penggemar. The Army of the Dead sudah pasti adalah antagonis yang menakutkan, tetapi pertanyaan sebenar yang ada di benak para penggemar adalah “Siapa yang hidup dan siapa yang mati?” dan kisah seperti apa yang mereka coba sampaikan setelah pertempuran besar di musim terakhir ini?
Game of Thrones dibintangi oleh Kit Harington sebagai Jon Snow, Emilia Clarke sebagai Daenerys Targaryen, Peter Dinklage sebagai Tyrion Lannister, Nikolaj Coster-Waldau sebagai Jaime Lannister, Lena Headey sebagai Cersei Lannister, Liam Cunningham sebagai Ser Davos Seaworth, Carice van Houten sebagai Melisandre, Rory McCann sebagai Sandor “The Hound” Clegane, Maisie Williams sebagai Arya Stark, Conleth Hill sebagai Varys, Alfie Allen sebagai Theon Greyjoy, John Bradley sebagai Samwell Tarly, Gwendoline Christie sebagai Brienne of Tarth, Kristofer Hivju sebagai Tormund Giantsbane, Isaac Hempstead Wright sebagai Bran Stark, Jerome Flynn sebagai Bronn, Iain Glen sebagai Jorah Mormont, dan Hannah Murray sebagai Gilly.

Sedikit menyegarkan ingatan, (Spoiler) pada akhir musim lalu, Daenerys (Emilia Clarke) dan pasukan besarnya akhirnya menuju Westeros, di mana Cersei (Lena Headey) kini menjadi Ratu setelah kematian anak-anaknya. Night King (Vladimir Furdik) juga sedang menuju selatan, dan pertempuran tampaknya akan segera terjadi.

Game of Thrones Season 8 akan tayang perdana pada 14 April di HBO. (put)