Headline

13 Jenis Pajak Capai Pemasukan Rp 6,61 Triliun

Kastara.ID, Jakarta – Penerimaan daerah dari 13 jenis pajak dalam periode Januari hingga 2 April 2020 telah mencapai Rp 6,61 triliun.

Sekretaris Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi DKI Jakarta, Pilar Hendrani mengatakan, pihaknya terus berupaya melakukan optimalisasi penerimaan pajak daerah di tengah situasi tanggap darurat COVID-19.

“Tahun ini total target penerimaan dari 13 jenis pajak sebesar Rp 50,18 triliun,” ujarnya (6/4).

Pilar menjelaskan, optimalisasi penerimaan pajak daerah diintensifkan dengan penerapan sistem pajak online di antaranya pajak kendaraan bermotor, Bea Perolehan Pajak Hak Atas Tanah Bangunan (BPHTB), restoran, tempat hiburan, parkir, hotel, parkir, serta Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan dan Perkotaan (PBB-P2).

“Wajib Pajak tidak perlu lagi mengantre untuk pembayaran sejumlah pajak online. Pembayaran dapat dilakukan melalui ATM atau aplikasi pembayaran perbankan,” terangnya.

Ia mengungkapkan, Bapenda Provinsi DKI Jakarta juga telah meningkatkan kewaspadaan guna mencegah penyebaran wabah COVID-19 di seluruh kantor layanan pajak.

“Kami melakukan penyemprotan disinfektan, serta menyediakan penyediaan tempat cuci tangan menggunakan sabun cair bagi warga yang datang ke loket pelayanan pembayaran pajak,” ungkapnya.

Selain itu, lanjut Pilar, pihaknya juga melakukan pemeriksaan suhu tubuh warga atau wajib pajak (WP) yang hendak menunaikan kewajiban pembayaran di loket layanan.

“Kami juga menerapkan jaga jarak dan sesuai seruan Gubernur DKI Jakarta serta penggunaan masker,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…

Partai NasDem Mendukung Imam Budi Hartono Maju Menjadi wali kota Depok

Kastara.Id,Depok - Ketua DPD Partai NasDem Kota Depok memberikan sinyal koalisi jelang pemilihan kepala daerah…

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…

MUI Launching Buku Berjudul Wasathiyyah

Kastara.Id,Depok - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok, Jawa Barat melaunching buku  Wasathiyyah yang artinya…

Idris – Imam Sabet Penghargaan DPD PKS Terbanyak Raih Kursi DPRD Se Jabar

Kastara.Id,Bandung  - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat (Jabar) memberikan penghargaan ke DPD PKS…

Bisa Menambah Koleksi Buku Untuk Pengunjung Perpustakaan Umum

kastara.Id,Depok -  Dinas Pendidikan (Disdik) menyerahkan ratusan buku, karya satuan pendidikan dari mulai Taman Kanak-Kanak…