Headline

Terpenuhinya Logistik bagi Pengungsi di Kebon Baru

Kastara.ID, Jakarta – Kebutuhan logistik bagi warga yang terdampak luapan Kali Ciliwung di Kelurahan Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan, telah terpenuhi.

Lurah Kebon Baru Fadhilah Nursehati mengatakan, pihaknya telah mendirikan dapur umum untuk mendistribusikan ratusan boks makanan untuk warga.

“Tadi Karang Taruna RW 10 panen sayuran hidroponik sawi dan kangkung sebanyak 10 kilogram. Hasil panen langsung dimasak untuk warga yang terdampak luapan Kali Ciliwung. Hari ini kami juga menerima 100 boks makanan siap saji dari PMI, 200 boks makanan siap saji dari Sudin Sosial Jakarta Selatan, 200 boks makanan dari salah satu Anggota DPRD DKI serta 100 kaleng kornet dari rumah zakat,” ujar Fadhilah, Selasa (9/2).

Dikatakan Fadhilah, dengan jumlah itu, kebutuhan logistik di Kelurahan Kebon Baru cukup melimpah.

“Kami juga tengah mengajukan terpal dan selimut ke BPBD, dan saat ini masih dalam proses,” katanya.

Ditambahkan Fadhilah, Puskesmas Kelurahan Kebon Baru juga sudah mengerahkan tenaga medisnya untuk memantau kesehatan warga secara mobile.

Saat ini, sambungnya, terdapat dua lokasi pengungsian yakni di rumah dinas lurah RW 14 yang menampung sebanyak 15 Kepala Keluarga (KK) atau sebanyak 40 jiwa. Lalu di rumah warga RT 08/10 yang menampung sebanyak 30 jiwa.

Hingga pukul 00.00, ketinggian banjir di wilayah Kebon Baru mencapai lima sentimeter hingga 2,5 meter di lokasi terdalam. Saat ini genangan juga terus berangsur surut.

“Kami kerahkan 10 petugas PPSU dan Satgas SDA Kecamatan Tebet untuk membersihkan saluran dan tali air dari sampah,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…

KBBI Wadah Untuk Jaring Aspirasi Warga Kota Depok

Kastara.Id,Depok - Program Nyentil Imam merupakan wadah menjaring aspirasi dan masukan untuk warga Depok yang…

Yuks, merapat ke NASGOR BABE Alfie di Kota Depok

Kastara.Id.Depok - NasGor Kambing, Sapi, Ayam dan NasGor Singapore (seafood),  Tongseng Kambing/Sapi  dan Sop Iga.…

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…