Headline

Vaksin Covid-19 Dikabarkan Disuntikkan ke Jokowi Besok Pagi

Kastara.ID, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipastikan bakal menerima suntikan vaksin Covid-19 pada Rabu, 13 Januari 2021. Jokowi bakal mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 buatan perusahaan asal China, Sinovac, pada pagi hari. Kepastian tersebut disampaikan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, Selasa (12/1).

Saat memberikan keterangan, Bey mengatakan, saat ini pihak istana tengah berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan guna membicarakan mekanisme vaksinasi Covid-19 tahap pertama. Bey menambahkan, pihak istana merencanakan proses vaksinasi terhadap Presiden Jokowi akan disiarkan langsung secara virtual. Hal ini menurut Bey agar masyarakat bisa menyaksikan langsung proses vaksinasi yang diterima presiden dan pejabat negara lainnya.

Sebelumnya Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan, program vaksinasi Covid-19 akan dimulai secara resmi pada Rabu (13/1). Saat memberikan keterangan usai mengukuti rapat di Istana Negara, Jakarta (11/1), pria yang akrab disapa BGS ini memastikan Presiden Jokowi akan menjadi orang pertama yang mendapatkan suntikan vaksin Covid-19.

BGS menambahkan, pemerintah ingin menunjukkan kepada seluruh masyarakat bahwa vaksi Covid-19 atau virus corona buatan Sinovac aman dan halal. BGS menepis anggapan Jokowi mementingkan diri sendiri dengan menerima vaksinasi pertama. Hal ini semata-mata demi memunculkan kepercayaan masyarakat akan keamanan vaksin Sinovac.

Sementara Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Penny Kusumastuti Lukito mengatakan pihaknya telah mengeluarkan izin penggunaan darurat vaksin Sinovac tersebut atau Emergency Use Authorization (EUA). Saat memberikan keterangan kemarin, Penny menyatakan, pihaknya memberikan izin penggunaan darurat lantaran vaksin Covid-19 buatan Sinovac dipatikan aman.

Penny menjelaskan data imunogenisitas dalam vaksin tersebut berhasil dengan baik. Menurutnya efikasi atau tingkat kemanjuran vaksin Sinovac di Indonesia mencapai 65,23 persen. Itulah sebabnya vaksin tersebut aman dan sudah boleh digunakan. Terlebih Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah menyatakan vaksin covid-19 buatan Sinovac, China, halal. (ant)

Leave a Comment

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…