Headline

Lokasi Kebakaran Pasar Inpres Ditinjau Plt Wali Kota Jaksel

Kastara.ID, Jakarta – Plt Wali Kota Jakarta Selatan, Isnawa Adji, meninjau lokasi kebakaran di Blok C Pasar Inpres, Jalan Raya Pasar Minggu, Selasa (13/4).

Isnawa menjelaskan, kebakaran yang terjadi Senin (12/4) sekitar pukul 18.30 hingga pukul 00.58 ini telah menghanguskan 389 kios pedagang di pasar tersebut.

“Akibat musibah itu sebanyak 398 lapak ludes terbakar yang umumnya pedagang sembako dan buah-buahan,” ujarnya.

Menurut Isnawa, Perumda Pasar Jaya saat ini sedang melakukan pendataan ulang pedagang yang terdampak untuk direlokasi ke lapak kosong di blok lain di kawasan Pasar Impres ini.

“Semoga proses relokasi bisa dipercepat agar pedagang yang lapaknya terbakar bisa kembali berjualan,” ucap Isnawa.

Untuk keamanan, lanjut Isnawa, pihaknya meminta pedagang untuk tidak memasuki dulu lokasi bekas kebakaran karena dikhawatirkan struktur bangunannya sudah tidak kuat.

“Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak kepolisian. Dan tidak ada korban dalam musibah itu,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…

Bukti Keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok Dalam Menunjukkan Prestasi

Kastara.Id,Depok - Prestasi membanggakan kembali diraih Kota Depok. Di awal tahun 2024 ini, Kota Depok…