Headline

Tiga Produk Honda Ini Sumbang Penjualan Bulan Mei

Kastara.ID, Jakarta – Dengan hari kerja yang lebih sedikit karena libur Lebaran di bulan Mei 2022, Honda mencatat total penjualan sebesar 7.758 unit mobil di seluruh Indonesia. Tiga model Honda yaitu Honda Brio, All New Honda HR-V, serta All New Honda BR-V menjadi penyumbang terbesar bagi penjualan Honda di bulan Mei lalu.

Honda Brio meraih penjualan tertinggi dengan total 3.872 unit, yang terdiri dari Honda Brio Satya sebesar 3,032 unit dan Honda Brio RS sebesar 840 unit. Penjualan tersebut memberikan kontribusi sebanyak 49,9% dari total penjualan PT Honda Prospect Motor (HPM) bulan Mei 2022.

All New Honda HR-V berkontribusi sebesar 19,9% dari total penjualan HPM dengan penjualan sebanyak 1.542 unit di bulan Mei. Model SUV lainnya, yaitu All New Honda BR-V juga berkontribusi sebesar 18.1% dari total penjualan HPM dengan penjualan sebanyak 1.407 unit

Model Honda lainnya juga turut memberikan kontribusi terhadap penjualan Honda pada bulan Mei 2022 Honda yaitu Honda City Hatchback RS sebesar 378 unit diikuti New Honda CR-V dengan 351 unit, Honda Mobilio 101 unit. Kemudian untuk jajaran mobil sedannya, All New Honda Civic RS terjual 44 unit, diikuti All New Honda City 40 unit serta New Honda Accord 23 unit.

Yusak Billy sebagai Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor mengatakan, “Penjualan retail Honda di bulan Mei dipengaruhi hari kerja yang lebih sedikit, namun permintaan konsumen sampai saat ini masih positif terutama untuk model-model seperti All New HR-V, All New BR-V dan Honda Brio. Meskipun demikian, kendala di pasokan komponen untuk produksi masih berlanjut hingga saat ini, sehingga kami terus berupaya untuk memaksimalkan produksi agar konsumen yang telah melakukan pemesanan bisa mendapatkan mobil dalam waktu yang secepat-cepatnya.”

Data Penjualan Retail Honda bulan Mei 2022

No Model Jumlah
1 All New Honda Brio 3.872
2 All New Honda HR-V 1.542
3 All New Honda BR-V 1.407
4 Honda City Hatchback RS 378
5 New Honda CR-V 351
6 New Honda Mobilio 101
7 All New Civic RS 44
8 All New City 40
9 New Honda Accord 23
Total 7.758

(sla)

Leave a Comment

Recent Posts

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…

KBBI Wadah Untuk Jaring Aspirasi Warga Kota Depok

Kastara.Id,Depok - Program Nyentil Imam merupakan wadah menjaring aspirasi dan masukan untuk warga Depok yang…

Yuks, merapat ke NASGOR BABE Alfie di Kota Depok

Kastara.Id.Depok - NasGor Kambing, Sapi, Ayam dan NasGor Singapore (seafood),  Tongseng Kambing/Sapi  dan Sop Iga.…

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…