Kastara.ID, Jakarta – Pengurus Kelompok Kerja (Pokja) Lansia Kelurahan Rangkapan Jaya Baru (RJB) mengikuti pembinaan selama tiga hari pada 14-16 Juni 2022 di Aula Kantor Kelurahan RJB. Melalui kegiatan ini diharapkan mereka dapat memberikan informasi dan pengetahuan tambahan kepada lansia di wilayah masing-masing agar terus memiliki semangat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

Lurah Rangkapan Jaya Baru, Boni Sobari Kusumah mengungkapkan, pihaknya ingin mendorong lansia di wilayahnya menjadi cerdas, tanggung jawab, tangguh, dan mandiri. Kegiatan pembinaan ini diadakan untuk memberi semangat kepada lansia agar mereka dapat terus bermanfaat di lingkungannya.

“Kami ingin wujudkan lansia RJB yang mandiri atau tidak bergantung kepada siapapun serta menjadi lansia yang kuat dan sehat,” ungkapnya saat ditemui di Kantor Kelurahan RJB, Pancoran Mas, sebagaimana dimuat situs resmi Pemkot Deook, Rabu (15/6).

Boni menuturkan, selama tiga hari para peserta yang terdiri dari unsur PKK, pengurus RW, dan Posbindu diberikan berbagai materi seperti lansia tangguh, kesehatan, dan kemandirian.

Lebih jauh, dikatakannya, lansia di wilayahnya tidak semuanya rentan, mereka memiliki semangat tinggi dan tetap produktif dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

“Alhamdulillah lansia kami produktif dan aktif di lingkungan sekitar rumahnya, salah satunya masih terlibat menjadi kader PKK,” pungkasnya. (dha)