Headline

Pendataan 9.000 Pedagang Tanah Abang untuk Divaksin COVID-19

Kastara.ID, Jakarta – Sebanyak 9.000 pedagang di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, telah terdata untuk menerima vaksin COVID-19 yang rencananya akan dilakukan, Rabu (17/2) ini.

Plh Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi mengatakan, pelaksanaan vaksin kepada pedagang ini rencananya berlangsung hingga lima hari dan dipusatkan di dua lokasi yakni lantai 8 dan 12 Blok A Pasar Tanah Abang.

“Sebanyak 10 tenaga kesehatan dikerahkan untuk memberikan vaksin COVID-19 di setiap lokasi,” ujarnya, usai menghadiri gladi bersih di Lantai 8 Pasar Tanah Abang Blok A (18/2).

Irwandi berharap, pemberian vaksin COVID-19 kepada ribuan pedagang ini mampu mengurangi resiko penularan di pusat tekstil terbesar di Asia Tenggara.

“Sehingga geliat perdagangan di Pasar Tanah Abang kembali pulih,” paparnya.

Sebelumnya Plt Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes Maxi Rein Rondonuwu menambahkan, sebanyak 55 ribu pedagang Pasar Tanah Abang dari Blok A hingga G menjadi target vaksinasi oleh pemerintah.

“Target sekitar 55 ribu pedagang di Pasar Tanah divaksin COVID-19,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…