Categories: BeritaHeadlineSenator

DPD Apresiasi Gerakan Berkain Sebagai Wujud Pelestaraian Budaya

Kastara.id, Jakarta – Ketua Dewan Perwakilan Daerah RI Oesman Sapta menerima kunjungan pengurus Komunitas Cinta Berkain (KCB) Indonesia di Ruang Kerja Ketua DPD RI, Komplek Parlemen, Selasa (18/7). Pengurus KCB meminta dukungan DPD RI terhadap kegiatan-kegiatan mereka terutama mengkampanyekan busana berkain dalam keseharian.

Dalam pertemuan tersebut, Oesman Sapta mengapresiasi KCB yang turut melestarikan salah satu budaya Indonesia melalui gerakan berkain. “Ini merupakan suatu tekad yang baik terutama dalam mempromosikan budaya Indonesia,” kata Senator dari Kalimantan Barat ini.

Lebih lanjut Oesman Sapta menyampaikan bahwa promosi kegiatan berkain dapat dilakukan melalui berbagai kegiatan di dalam dan luar negeri. “Untuk mempromosikan hal ini sebaiknya dilakukan berbagai kegiatan promosi yang tidak hanya terkait penggunaan kainnya tapi juga mempromosikan proses produksinya sehingga membuat produk dan gerakan berkain menjadi semakin menarik”, ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, Oesman Sapta juga menyatakan bahwa DPD RI dengan KCB dapat bekerjasama dalam mempromosikan gerakan berkain ini sehingga kelestarian budaya Indonesia dapat terus terjaga baik di dalam maupun luar negeri.

KCB merupakan komunitas yang ingin menghidupkan budaya Indonesia dengan mengenakan busana kain yang terlihat sederhana, rapi, dan mudah digunakan. KCB hadir dengan visi untuk memperkuat jati diri perempuan Indonesia dan mendorong peningkatan citra bangsa di mata dunia.

Tujuan dari berbagai kegiatan yang dilakukan oleh KCB yaitu melestarikan budaya bangsa, khususnya dalam berbusana dalam keseharian dengan berkain; menegakkan jati diri perempuan Indonesia yang santun, aktif dan anggun bermatabat; dan menjadikan produksi dalam negeri menjadi ‘tuan rumah’ di negeri sendiri, khususnya produksi usaha ekonomi masyarakat berupa pakaian/kain. Komunitas yang telah didirikan selama tiga tahun ini memiliki berbagai cabang di berbagai kota dan tempat, seperti Bandung, Bogor, Malang, Surabaya, Bali, Lombok, dan juga mancanegara, seperti Perth-Australia, San Francisco-Amerika Serikat, dan Eropa. (nad)

Leave a Comment

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…