Fokus Depok

Meningkatkan Keterampilan Anggota DWP Kota Depok Lewat Pelatihan Ecoprint

Kastrara.ID, Depok – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Depok mengadakan Pelatihan Ecoprint bagi seluruh anggotanya (15/12). Kegiatan yang digelar di Gedung Dekranasda Kota Depok ini, merupakan rangkaian dari Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 DWP.

Ketua DWP Kota Depok Siti Barkah Supian Suri menjelaskan, pihaknya mengadakan pembinaan keterampilan bagi anggotanya melalui pelatihan membatik dengan teknik ecoprint. Teknik ecoprint merupakan teknik memberi pola pada bahan atau kain dengan menggunakan bahan alami seperti daun, bunga, batang atau bahan tumbuhan lainnya yang menghasilkan pigmen warna.

“Pelatihan Ecoprint diikuti oleh istri-istri ASN untuk bisa lebih kreatif dan inovatif dalam mengembangkan bakat-bakatnya,” ujarnya saat ditemui di Gedung Dekranasda Kota Depok yang dilansir laman resmi Pemkot Depok (15/12).

Cing Ikah sapaan akrabnya menuturkan, para peserta diberi ilmu tentang teknik ecoprint oleh pemateri yang profesional. Dirinya berharap pelatihan ini juga mampu menjadi wadah untuk peningkatan ekonomi keluarga.

“Tidak hanya untuk keluarga tapi kami harapkan dapat berkembang dengan berbagi kepada masyarakat, sehingga kontribusi DWP dapat dirasakan oleh semua elemen,” pungkasnya. (dha)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…