Fokus Depok

Pentingnya Harmonisasi Ulama dan Umara dalam Membangun Masyarakat

Kastara.ID, Depok – Wali Kota Depok Mohammad Idris menekankan pentingnya hubungan yang harmonis antara umara dan ulama dalam bersinergi membangun masyarakat. Menurutnya, hal tersebut dijelaskan Allah dalam surat Al-Haj ayat 41.

“Hubungan itu yang harus kita eratkan, jangan sampai terlepas. Makanya, kita punya program-program di pemerintah kota ini membagikan, membantu, memfasilitasi kepada pembimbing rohani, kita punya program ASN hari Jumat harus khatam Al-Quran per Perangkat Dinas,” ujarnya saat menghadiri pelantikan pengurus MUI tingkat kelurahan se-Kecamatan Bojongsari di aula kantor Kecamatan Bojongsari, seperti dimuat situs resmi Pemkot Depok, Jumat (18/2).

Idris menuturkan, hubungan harmonis ini tetap dijaga dengan melakukan pembentukan dan pelantikan pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) tingkat kelurahan. Hal ini dimaksudkan agar dapat memfasilitasi warga memahami peran para ulama.

Idris menambahkan, MUI merupakan perkumpulan para tokoh agama sebagai representasi ulama-ulama dalam memberikan sosialisai agar masyarakat sadar dalam bersikap dan akhlak beragama. Termasuk memberikan bimbingan kepada masyarakat.

“Dua peran ini yang harus kita mainkan sampai tingkat kelurahan. Syukur-syukur nanti kelurahan membuat tingkat RW,” tutupnya. (dha)

Leave a Comment

Recent Posts

POPWILDA wilayah I Jabar di Ikuti Tujuh Daerah.

Kastara.Id,Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono melepas ratusan atlet yang akan mengikuti…

Rombongan Pelajar SMK Lingga Kencana Depok Mengalami Kecelakaan di Kawasan Wisata Ciater

Kastara.Id,Depok - Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengungkapkan, bus rombongan SMK Lingga Kencana yang terguling…

Seluruh Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Bus Pariwisata Ditanggung Pemerintah Kota (Pemkot) Depok

Kastara.Id,Depok - Seluruh biaya perawatan korban kecelakaan bus pariwisata yang mengangkut siswa SMK Lingga Kencana,…

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…

KBBI Wadah Untuk Jaring Aspirasi Warga Kota Depok

Kastara.Id,Depok - Program Nyentil Imam merupakan wadah menjaring aspirasi dan masukan untuk warga Depok yang…