Headline

104 Anak Yatim dan Dhuafa Mendapat Santunan dari PD PAL Jaya

Kastara.ID, Jakarta – PD PAL Jaya memberikan santunan kepada 104 anak yatim piatu dan kaum dhuafa dalam kegiatan rutin Ramadan 1441 Hijriah.

Penyerahan santunan dilakukan langsung Direktur Teknik dan Usaha PD PAL Jaya yang juga Kepala Pusat Pembinaan Rohani PD PAL Jaya Erwin Marphy Ali.

“Ada 104 anak yatim yang kami santuni dan berasal dari Yayasan Riyadus Sholihin, Yayasan Amanah, jemaah Masjid Al Ikhlas Gang Edi, serta anak yatim piatu dan dhuafa PD PAL Jaya,” ujar Erwin, Senin (18/5).

Pemberian santunan dilakukan melalui perwakilan penerima di masing-masing yayasan, permukiman warga dan kantor PD PAL Jaya. Ini dilakukan sesuai protokol kesehatan selama pemberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di DKI Jakarta serta untuk menghindari kerumunan orang.

“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban para anak yatim dan dhuafa,” tandasnya.
 (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…

KBBI Wadah Untuk Jaring Aspirasi Warga Kota Depok

Kastara.Id,Depok - Program Nyentil Imam merupakan wadah menjaring aspirasi dan masukan untuk warga Depok yang…

Yuks, merapat ke NASGOR BABE Alfie di Kota Depok

Kastara.Id.Depok - NasGor Kambing, Sapi, Ayam dan NasGor Singapore (seafood),  Tongseng Kambing/Sapi  dan Sop Iga.…

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…