Kastara.ID, Jakarta – Huawei Mobile Services (HMS) telah meluncurkan Business Connect, layanan bagi pebisnis yang ingin membuat dan mengelola profil dan daftar informasi usahanya. Lewat layanan ini, informasi usaha mereka akan tampil dalam hasil pencarian informasi lokal pada mesin pencari informasi Huawei, Petal Search, dan aplikasi navigasi, Petal Maps. Dengan demikian, pebisnis dapat menyediakan berbagai produk dan layanannya bagi lebih dari 580 juta pengguna aktif dalam ekosistem HMS.

Business Connect adalah perangkat gratis bagi perusahaan dari seluruh skala usaha, mulai gerai lokal hingga perusahaan besar. Dengan Business Connect, kalangan perusahaan dapat mempromosikan informasi usahanya lewat hasil pencarian informasi lokal.

Platform ini membantu pebisnis membuat profil usaha yang dilengkapi informasi penting seperti nama perusahaan dan bidang usaha, waktu operasional, direktori gerai, informasi kontak, serta foto. Data-data ini akan tampil sebagai hasil pencarian informasi ketika konsumen memakai kata kunci tertentu pada Petal Search dan Petal Maps. Dengan demikian, profil merek dapat meningkat di kalangan pelanggan potensial.

Selain informasi usaha penting, kalangan perusahaan juga dapat berinteraksi dengan pelanggan dengan menayangkan aktivitas dan promosi terbaru. Pelanggan yang mengklik tautan-tautan ini akan diarahkan menuju laman web tertentu untuk melakukan reservasi lewat internet dan memesan produk sehingga arus pengunjung pada situs perusahaan dapat bertambah.

“Business Connect membantu seluruh perusahaan dari seluruh bentuk dan skala bisnis untuk menjangkau audiens HMS dan meningkatkan visibilitas merek secara global. Berkat platform ini, konsumen tak hanya mudah mengakses daftar informasi penting lewat pencarian kata kunci, namun juga membantu kalangan perusahaan yang ingin meningkatkan profil mereknya dalam ekosistem HMS,” ujar Shane Shan, Director, Huawei Consumer Cloud Services, Asia Pasifik.

Platform ini juga menjamin konsistensi informasi pada berbagai aplikasi. Setiap informasi yang telah diperbarui pada platform ini secara otomatis tersinkronisasi pada Petal Maps dan Petal Search. Berkat fitur tersebut, pelanggan selalu memperoleh informasi terbaru, sedangkan pemilik usaha tidak perlu lagi memperbarui informasi pada setiap aplikasi secara manual.

Selain profil usaha yang tersentralisasi, Business Connect juga akan melansir ulasan konsumen dan perangkat analisis data pada Agustus mendatang guna meningkatkan mutu platform. Sistem ulasan konsumen juga akan membantu interaksi konsumen dan pemilik usaha lewat internet. Kedua pihak dapat membuat dan merespons ulasan dan peringkat atas profil usaha yang ditampilkan. Di saat bersamaan, perangkat analisis data akan menyediakan laporan tentang jumlah klik dan amatan (view) pada profil usaha agar pebisnis dapat menyempurnakan aktivitas operasional mereka.

Anda dapat melakukan registrasi untuk Business Connect lewat tautan https://bizconnect.huawei.com atau mengirim surel ke alamat bizconnect@huawei.com agar dapat berinteraksi dengan pelanggan lama dan baru. (nth)