Headline

1.500 Anak Yatim Diajak Berwisata Gratis ke Dufan

Kastara.ID, Jakarta – Mengusung tema Liburan Muharam, Bahagiakan 1.000 Anak Yatim, peringatan Hari Ulang Tahun ke-34, Dunia Fantasi Ancol mengajak 1.500 anak yatim piatu dari berbagai wilayah di Jakarta berwisata gratis, Kamis (19/9).

Direktur Utama Taman Impian Jaya Ancol Teuku Sahir Syahali mengatakan, acara berlangsung mulai pukul 09.00 di Panggung Hysteria Dufan dibuka dengan penampilan perkusi dan pembacaan ayat suci Alquran, dilanjutkan dengan dongeng motivasi anak oleh tim Rumah Zakat dan ditutup dengan rekreasi bersama di 39 wahana yang ada di Dufan.

“Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama Manajemen Taman Impian Jaya Ancol dengan Komunitas Berbagi Nasi Jumat (Sijum) serta Rumah Zakat. Turut hadir pula siswa-siswa Sekolah Rakyat Ancol yang merupakan sekolah binaan PT Pembangunan Jaya Ancol,” ujarnya.

Menurut Teuku Syahril, kegiatan berbagi dengan anak yatim ini merupakan agenda rutin setiap perayaan ulang tahun Dufan. Bedanya, tahun ini pesertanya bertambah dari biasanya 1.000 menjadi 1.500 anak.

“Manajemen berkeinginan untuk berbagi keceriaan dan kebahagiaan bersama anak-anak yatim piatu, agar mereka juga dapat mendapatkan kesempatan yang sama serta memotivasi untuk bisa berkarya di masa depan,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…

Bukti Keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok Dalam Menunjukkan Prestasi

Kastara.Id,Depok - Prestasi membanggakan kembali diraih Kota Depok. Di awal tahun 2024 ini, Kota Depok…