Headline

Warga DKI Diajak Tingkatkan Disiplin Terapkan Protokol Kesehatan

Kastara.ID, Jakarta – Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi kembali mengajak warga Ibukota meningkatkan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan cara menjaga jarak, mencuci tangan, dan memakai masker.

“Persentase kasus positif sepekan terakhir di Jakarta mencapai angka 13,2 persen. Angka itu terpaut jauh dari ambang yang ditetapkan WHO dengan standar positive rate tak lebih dari lima persen,” ujar Prasetio dalam akun Instagram pribadinya, semalam (20/9).

Terkait kondisi itu, Prasetio mengaku akan mendorong Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus memperketat pengawasan, khususnya di lingkungan RT dan RW serta kawasan berstatus zona merah.

“Saya ingat betul di awal Jakarta dihantam pandemi, Pemprov DKI telah membentuk RT dan RW Siaga. Sudah saatnya kita mengerahkan kekuatan yang ada. Tolong disiplin sambil menunggu vaksin dan pandemi berakhir,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Meninjau Langsung Lokasi Banjir di RT 04 RW 08 Kelurahan/Kecamatan Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan banjir di Jembatan Kali Pesanggrahan…

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…