Headline

Bluebird Berikan Beasiswa Bagi Anak Pengemudi

Kastara.ID, Depok – Bertempat di Balai Serbaguna “Purnomo Prawiro”, Universitas Indonesia, Depok, Sabtu (22/6), untuk kesekian kalinya Bluebird memberikan beasiswa kepada anak pengemudi.

Direktur Utama PT Blue Bird Tbk Noni Purnomo secara simbolis menyerahkan beasiswa kepada salah satu anak pengemudi Bluebird (22/6). Pemberian beasiswa merupakan program yang rutin dilaksanakan oleh Bluebird setiap tahunnya dari tahun 1998.

Setidaknya hampir 26.000 anak dari pengemudi dan karyawan Bluebird telah mendapatkan kesempatan untuk memperoleh pendidikan yang lebih baik.

Program beasiswa tahun ini diadakan di Balai Serbaguna “Purnomo Prawiro”, Universitas Indonesia, Depok. Dengan luas bangunan 5.920 m2, Balai Purnomo Prawiro merupakan sumbangsih dari keluarga Purnomo Prawiro kepada Universitas Indonesia. Memiliki kapasitas daya tampung 1.000 orang, balai tersebut diharapkan mampu menunjang kegiatan-kegiatan akademika Universitas Indonesia. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Program KDS Pendidikan Untuk Warga Yang ber KTP Depok

Kastara.Id,Depok - Program Pemerintah Kota Depok melalui Kartu Depok Sejahtera (KDS) bukan untuk satu golongan,…

Imam – Ririn Pilkada Depok 2024 Sudah Mantap 99 Persen

Kastara.Id,Depok - Koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar Depok resmi mengusung Imam Budi…

KBBI Wadah Untuk Jaring Aspirasi Warga Kota Depok

Kastara.Id,Depok - Program Nyentil Imam merupakan wadah menjaring aspirasi dan masukan untuk warga Depok yang…

Yuks, merapat ke NASGOR BABE Alfie di Kota Depok

Kastara.Id.Depok - NasGor Kambing, Sapi, Ayam dan NasGor Singapore (seafood),  Tongseng Kambing/Sapi  dan Sop Iga.…

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…