Headline

BPH Migas: Ada Penyelewengan Penyaluran BBM Solar Bersubsidi

Kastara.ID, Jakarta – Kepala Badan Pengatur Hulu Minyak dan Gas (BPH Migas) Fanshurullah Asa menduga terjadi penyelewengan pada penyaluran bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis solar. Indikasi ini menurut Ifan, panggilan Fanshurullah, terlihat dari adanya kelebihan kuota BBM jenis solar di 10 kota di Indonesia. Menurutnya, sampai akhir tahun 2019 potensi kelebihan kuota mencapai 0,8 kilo liter hingga 1,4 juta kilo liter.

Saat memberikan keterangan di Kantor BPH Migas, Jakarta (21/8), Ifan menjelaskan, dari data verifikasi BPH Migas terlihat bahwa realisasi volume solar sampai dengan Juli 2019 sebesar 9,04 juta kilo literatau 62 persen dari total kuota. Sehingga diproyeksikan pada akhir 2019 realisasi volume solar sebesar 15,31 juta kilo liter hingga 15,94 juta kilo liter. Padahal, menurut catatan nota keuangan APBN 2019 volume BBM bersubsidi jenis solar hanya 14,5 juta kilo liter.

Ifan menduga telah terjadi ketidakpatuhan dalam penyaluran jenis BBM bersubsidi kepada konsumen. Peraih gelar doktor Fakultas Teknik Universitas Indonesia (UI) pada 2009 ini menduga ketidakpatuhan dilakukan untuk memenuhi kebutuhan BBM jenis solar di perusahaan perkebunan dan pertambangan, terutama di Riau, Sumatera Barat, Bangka Belitung, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Selatan.

Ifan menambahkan, sejak 1 Agustus 2019, pihaknya telah mengeluarkan surat edaran terkait pengendalian BBM jenis solar. Surat edaran tersebut berisi larangan pembelian solar bersubsidi bagi kendaraan pengangkutan hasil perkebunan, kehutanan dan pertambangan dengan jumlah roda lebih dari enam baik dalam kondisi bermuatan atau tanpa muatan. Larangan juga berlaku bagi kendaraan milik pemerintah berplat merah dan mobil TNI/Polri.

Selain itu surat edaran tersebut juga membatasi pembelian solar. Angkutan barang roda empat hanya diberpolehkan membeli solar maksimal 30 liter per hari, kendaraan roda enam sebanyak 60 liter per hari dan kendaraan pribadi sebanyak 20 liter per hari. (rya)

Leave a Comment

Recent Posts

SIT Darul Abidin Anak Didiknya Menciptakan Permainan Sehingga Otaknya Lebih Sehat

Kastara.Id,Depok - Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono memberikan Sambutan dalam Kegiatan Scratch Day Celebration…

KPU Depok Pastikan Tidak Diikuti Oleh Calon Perseorangan Dalam Pilkada 2024

Kastara.Id,Depok - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat Wili Sumarlin memastikan pemilihan…

55 Anggota PPK Depok di Lantik Dan Langsung Berkerja Untuk Pilkada Serentak 2024

Kastara.Id,Depok - Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat secara  resmi melantik…

Pencabutan dan Pembatalan Surat Pernyataan Sikap

Kastara.Id,Depok - Berdasarkan  Nomor  015/BSS/PS/V-2024 TANGGAL 14 MEI 2024.  Seluruh jajaran pengurus Perkumpulan Barisan Supian…

Selamat Ginting: Jurnalisme Investigasi Berkontribusi Terhadap Pemerintahan Demokrati

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting menegaskan, jurnalisme investigasi keberadaannya sangat penting…

Selamat Ginting : Demokrasi Asli Indonesia Sumbernya Semangat Kolektivisme

Kastara.Id,Jakarta - Pengamat politik Universitas Nasional (Unas) Selamat Ginting mengungkapkan, demokrasi asli Indonesia sumbernya adalah…