Headline

Terobosan Baru di Game FIFA 20 Segera Meluncur

Kastara.ID, Jakarta – Pecinta game sepakbola, terkhusus game FIFA, bakal dimanjakan dengan terobosan game besutan EA Sport ini. Alasannya, di bulan Maret mendatang, EA akan menambahkan Conmebol Libertadores ke salah satu fitur yang bisa dimainkan para player FIFA di seluruh dunia.

EA sendiri sudah membeli lisensi Copa Libertadores dan akan memasukannya terhadap update terbaru di bulan Maret mendatang. Hal ini memugkinkan player fifa bisa menggunakan tim-tim besar dari Amerika Selatan macam Flamengo, Boca Junior, River Plate, dan lain sebagainya.

Tak hanya Libertadores, beberapa kompetisi lain macam Sudamericana dan Recopa juga bisa dimainkan. Ekspansi yang dilakukan FIFA ke luar Eropa bukannya tanpa sebab, mereka siap tampil lebih baik dari kompetitornya, PES dengan Konami sebagai developer.

Pembelian lisensi Conmebol jelas merupakan langkah brilian mengingat Konami belum menyentuh ranah tersebut. Menjelang perilisannya, EA juga akan meluncurkan turnamen eLibertadores esports sebagai bagian dari FIFA 20’S Global Series.

Tetapi detail berkenaan turnamen tersebut tak akan dipaparkan lebih lanjut sebelum bulan Desember. Untuk diketahui, grand final dari turnamen tersebut akan digelar pada 7 dan 8 Maret 2020.

Dalam gelaran puncak tersebut, empat top player dari PS4 dan empat lainnya dari Xbox One akan bertarung guna mendapatkan uang tunai sebesar 100 ribu dolar AS. (rfr)

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…