ASEAN Leaders’ Meeting (ALM)

Kastara.ID, Jakarta – Panglima Militer Myanmar Jenderal Min Aung Hlaing telah tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta (Soetta), Tangerang, Banten. Kedatangannya untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN atau ASEAN Leaders Meeting (ALM) yang diselenggarakan di Sekretariat ASEAN, Jakarta pada Sabtu (24/4).

Pertemuan para kepala negara di atas, di prakarsai oleh pemerintah Indonesia untuk mendorong pemimpin negara yang mengikuti ASEAN Leaders’ Meeting (ALM) dapat menghasilkan solusi terbaik bagi rakyat Myanmar.

Beliau tiba sekitar pukul 12.00 WIB dengan menggunakan maskapai Myanmar Airlines International dan disambut oleh perwakilan dari Kementerian Luar Negeri.

Dilansir dari situs setkab.go.id, Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi mengatakan, pertemuan tersebut merupakan tindak lanjut atas pembicaraan Presiden Jokowi dengan Sultan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah selaku Ketua ASEAN.

“Kalau kita tengok ke belakang, ALM ini merupakan inisiatif Indonesia dan merupakan tindak lanjut pembicaraan antara Presiden Republik Indonesia dengan Sultan Brunei Darussalam selaku Ketua ASEAN,” kata Retno beberapa waktu lalu.

Ditambahkan Menlu, pertemuan ALM kali ini merupakan pertemuan secara langsung pertama para pemimpin ASEAN selama pandemi COVID-19 yang menunjukkan kepedulian para pemimpin tersebut terhadap situasi krisis yang terjadi di Myanmar. Juga untuk membantu Myanmar keluar dari situasi yang ada saat ini.

“Komitmen para pemimpin untuk bertemu secara fisik merupakan refleksi kekhawatiran yang dalam ASEAN terhadap situasi yang terjadi di Myanmar dan tekad ASEAN untuk membantu Myanmar keluar dari krisis ini,” ujarnya.

Pertemuan tersebut, imbuh Menlu, akan dilakukan dengan mengimplementasikan protokol kesehatan secara maksimum.

Kepala Negara yang terletak di kawasan Asia Tenggara mulai berdatangan ke Indonesia. Hal tersebut dilakukan untuk mengikuti KTT ASEAN Leaders Meeting (ALM) yang diselenggarakan di Sekretariat ASEAN.

Berdasarkan pantauan dari situs presiden.go.id, Kepala Negara yang sudah datang hingga saat ini antara lain

Perdana Menteri (PM) Vietnam Phạm Minh Chính yang tiba pada Jumat (23/4) mengunjungi Indonesia. PM Vietnam dan rombongan tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, sekitar pukul 10.45 WIB dengan menggunakan pesawat Vietnam Airlines.

Lalu, Kepala Negara Brunei Darussalam Sultan Hassanal Bolkiah yang telah tiba. Sultan Brunei didampingi oleh putranya Mateen Bolkiah dan disambut dengan Menteri Luar Negeri II Brunei Darussalam Dato Seri Setia Haji Erywan.

Di susul kemudian oleh, Perdana Menteri (PM) Kamboja Hun Sen telah tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Provinsi Banten pada Jumat (23/4). Dia tiba sekitar pukul 17.27 WIB. PM Kamboja dipastikan hadir dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN.

Pada Sabtu (24/4), sekitar pukul 09.00 WIB Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin telah tiba di Bandara Soetta, Banten. Beliau datang untuk menghadiri KTT ASEAN yang digelar dalam beberapa waktu ke depan.

Di hari yang sama, Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Long telah tiba di Bandara Soetta, Banten. Beliau datang untuk menghadiri menghadiri KTT ASEAN yang digelar dalam beberapa jam ke depan.

Selanjutnya, Perwakilan negara Thailand juga nampak telah tiba di Bandara Soetta, Banten. Untuk menghadiri KTT ALM pemerintah Thailand mengirimkan Menteri Luar Negeri Don Pramudwinai.

Sama dengan negara Laos yang juga mengutus Menteri Luar Negeri Saleumxay Kommasith untuk menghadiri KTT ALM yang hanya diselenggarakan pada hari ini saja. (ant)