Headline

Penambahan RS Rujukan Pasien COVID-19 Didukung Rekan

Kastara.ID, Jakarta – Relawan Kesehatan Indonesia (Rekan Indonesia) mendukung langkah Pemprov DKI menambah 26 rumah sakit swasta sebagai rumah sakit rujukan untk penanganan pasien COVID-19.

Ketua Rekan Indonesia Agung Nugroho mengatakan, penambahan RS rujukan ini merupakan upaya Pemprov DKI untuk mengatasi ketersediaan ruang rawat dan isolasi, seiring dengan meningkatnya kasus COVID-19 di Ibukota.

“Kami mendukung penambahan 26 rumah sakit swasta sebagai rujukan, guna mengantisipasi penuhnya kapasitas ruang perawatan yang tersedia saat ini,” ujar Agung Nugroho (25/9).

Berdasarkan data per 23 September, papar Agung, sekitar 81 persen dari total 4.812 tempat tidur perawatan pasien dan sekitar 74 persen dari 695 tempat tidur ICU di Ibukota telah terpakai.

Padahal, lanjut Agung, berdasarkan rekomendasi WHO tingkat ketersediaan rumah sakit untuk penanganan COVID 19 seharusnya di bawah 60 persen.

“Jadi, penambahan rumah sakit swasta sebagai rujukan pasien COVID 19 di Ibukota tepat. Apalagi, Pemprov DKI Jakarta juga kembali membuka rekrutmen tenaga profesional kesehatan,” pungkasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

KBBI Wadah Untuk Jaring Aspirasi Warga Kota Depok

Kastara.Id,Depok - Program Nyentil Imam merupakan wadah menjaring aspirasi dan masukan untuk warga Depok yang…

Yuks, merapat ke NASGOR BABE Alfie di Kota Depok

Kastara.Id.Depok - NasGor Kambing, Sapi, Ayam dan NasGor Singapore (seafood),  Tongseng Kambing/Sapi  dan Sop Iga.…

Eko Patrio Layak Jadi Menteri Komunikasi dan Informatika

Kastara.ID, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan, Eko Patrio menjadi…

Supian Suri Menyanggupi Mengenai Kesiapannya Menjadi kader Partai Gerindra

Kastara.Id,Depok - Dewan Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok sudah sepakat untuk  membawa satu nama ke…

Partai NasDem Mendukung Imam Budi Hartono Maju Menjadi wali kota Depok

Kastara.Id,Depok - Ketua DPD Partai NasDem Kota Depok memberikan sinyal koalisi jelang pemilihan kepala daerah…

Langkah Pemkot Depok Atasi Banjir di Jalan Bulak Barat Cipayung

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Jawa Barat melakukan langkah-langkah mengatasi banjir di Jalan Bulak…