Headline

Mengantisipasi Kebutuhan Lahan Pemakaman di DKI

Kastara.ID, Jakarta – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Pertamanan dan Hutan Kota bergerak cepat menambah lahan pemakaman baru, khususnya untuk jenazah terpapar COVID-19.

Kepala Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta, Ivan Murcahyo mengatakan, saat ini sudah dipersiapkan lahan di tiga Taman Pemakaman Umum (TPU) yakni TPU Rorotan, TPU Tegal Alur di Jalan Sahabat, dan TPU Bambu Wulung.

“Jumlah yang tersedia di tiga lokasi itu mencapai sebanyak 4.838 petak makam,” ujarnya, Rabu (27/1).

Ivan menjelaskan, untuk TPU Bambu Wulung luasnya sekitar 3.000 meter persegi dengan kapasitas 800 petak.

“TPU Bambu Wulung sudah difungsikan untuk pemakaman jenazah COVID-1 sejak Kamis pekan lalu,” terangnya.

Ia menambahkan, lahan makam baru di TPU Rorotan dan TPU Tegal Alur dalam tahap persiapan. Nantinya, kapasitas di TPU Rorotan sekitar 1.500 petak makam dengan luas mencapai 8.100 meter persegi. Sedangkan di TPU Tegal Alur berjumlah 2.700 petak makam dengan luas mencapai 1,3 hektare.

“Kami targetkan di dua lokasi itu sudah dapat digunakan pada Februari mendatang,” tandasnya. (hop)

Leave a Comment

Recent Posts

Ahli Waris Kampung Bojong Malaka Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama

  Kastara.Id,Depok - Ahli waris Kampung Bojong Malaka mengadakan halal bihalal dan doa bersama agar…

Nuroji : Gerindra Sudah Mengantongi Dua Nama Supian Suri dan Yeti Wulandari Untuk Walikota dan Wakilnya

Kastara.Id,Depok- Nuroji anggota DPR RI Fraksi Gerindra  terpilih kembali di Pileg 2024 menghadiri undangan acara…

Pemerintah Kota Depok Harus Ada BPR Untuk Peningkatan Ekonomi Daerah

Kastara.Id,Depok - Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat akan membentuk Bank Perkreditan Rakyat atau BPR sebagai…

Paripurna DPRD Depok Dalam Rangka Memperingati HUT Depok ke-25

Kastara.Id,Depok- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dalam rangka memperingati HUT…

Jokowi dan Gibran Pas Berlabuh di PSI atau Golkar

Kastara.ID, Jakarta - PDI Perjuangan (PDIP) dengan tegas menyatakan, Joko Widodo (Jokowi) dan Gibran Rakabuming…

Alhamdulilah SK sudah diberikan Imam Budi Hartono

Kastara.Id,Depok - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu  resmi memberikan Surat Keputusan (SK) rekomendasi…